Saturday, 27 July 2024
HomeKabupaten BogorPuncak Diguyur Hujan Deras, Satlantas Polres Bogor Imbau Wisatawan Berhati-Hati  

Puncak Diguyur Hujan Deras, Satlantas Polres Bogor Imbau Wisatawan Berhati-Hati  

Bogordaily.net menghimbau wisatawan yang menuju kawasan Puncak Bogor untuk berhati-hati.

Hal ini melihat kondisi cuaca di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor yang sedang diguyur hujan deras.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama mengatakan untuk para wisatawan yang akan melintasi jalur Puncak dan sekitarnya diimbau selalu berhati-hati dalam berkendara.

“Kondisi cuaca yang dimana dinamikanya dari panas langsung menjadi hujan, Tetap hati-hati fokus, bawa jas hujan untuk roda dua,” kata AKP Rizky Guntama, Sabtu, 25 Mei 2024.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau pengendara yang akan melintasi kawasan wisata itu untuk patuhi aturan lalu lintas.

Termasuk juga untuk dapat memastikan terlebih dahulu kendaraan dan pengendaranya dalam kondisi prima sebelum memulai perjalanan.

“Tetap fokus semua pengendara, cek kembali kondisi fisik dan kendaraan, patuhi aturan,” ungkapnya.

Berlakukan di Puncak Bogor

Sementara itu hari ini Sabtu, 25 Mei 2024 polisi juga memberlakukan dan di kawasan Puncak.

Pada pekan ini kebijakan diterapkan mulai Rabu, 22 Mei 2024 sampai Minggu, 26 Mei 2024.

Bagi kendaraan yang ber-TNKB/berplat nomor polisi tidak sesuai dengan tanggal diberlakukannya makan diputar balik oleh petugas.

Penerapan sistem di kawasan Puncak dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas yang terjadi. Terutama pada weekend atau akhir pekan.

Untuk jadwal disesuaikan dengan tanggal kalender yang berlaku hari ini dan mengikuti tanggal ganjil atau genap.

Sesuai tanggal hari ini, Sabtu, 25 Mei 2024 maka kendaraan berplat ganjil yang dapat memasuki area Puncak.

Untuk memastikan kelancaran lalu lintas, pihak Satuan Lalu Lintas Polres Bogor juga menerapkan sistem baik ke arah atas maupun bawah.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here