Wednesday, 26 June 2024
HomeBeritaAyah Ragnar Oratmangoen Pulang Kampung ke Indonesia. Ternyata Keturunan Tanimbar Maluku 

Ayah Ragnar Oratmangoen Pulang Kampung ke Indonesia. Ternyata Keturunan Tanimbar Maluku 

Bogordaily.net – Ayah pulang kampung ke Indonesia hingga terungkap silsilah keturunan pemain naturalisasi ini.

Ia mudik ke Maluku dan silsilah keluarga Terungkap.

Ya, pemain timnas keturunan Belanda, akhirnya pulang kampung ke Maluku. 

Ia memiliki darah orang Maluku tepatnya dari Tanimbar. Seperti apa silsilah keluarga ?

Momen pulang kampung ini dibagikan oleh akun @futtboll.Indonesia. 

Ragnar berkunjung ke kampung leluhurnya dan berjumpa dengan seluruh anggota keluarga Oratmangoen dari Tanimbar, Maluku.

Ia pun kedapatan berkunjung ke salah satu rumah kerabatnya. 

Terlihat dalam beberapa foto dan video, Ragnar tampak tersenyum lebar ketika berkumpul dengan banyak orang di sana.

Bahkan tidak sedikit warganet yang menyebut anggota keluarga di Maluku memiliki paras wajah yang mirip dengan striker klub Fortuna Sittard di Liga Belanda.

Silsilah Keturunan Keluarga

Silsilah keluarga pun menarik untuk anda ketahui. 

Apalagi terungkap bahwa, Ragnar memiliki hubungan dekat dengan Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk China dan Mongolia, Djauhari Oratmangoen. 

Potret Orang tua

Silsilah keluarga masih bisa dilacak melalui ayahnya, Philip Oratmangoen. 

Lelaki asal Maluku ini menikahi perempuan asli Belanda, Maya Timmers. 

Kakek dan neneknya asli berasal dari Provinsi Maluku. 

Tepatnya di Kecamatan Fordata, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Profil

Ragnar Oratmangoen lahir pada 21 Januari 1998 dan dibesarkan di Belanda. Ia tinggal bersama kedua orang tuanya di Kota Oss, Belanda.

Ragnar merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara. 

Dua kakaknya laki-laki. Salah satu kakaknya yakni Gerson Oratmangoen menjadi aktor. 

Ia sudah membintangi beberapa judul film dan serial televisi. Kakak Ragnar ini bersekolah di Film Actors Academy Amsterdam. 

Kerabat Dubes Indonesia untuk China dan Mongolia

Paman Ragnar Oratmangoen Dubes

Seperti disebutkan sebelumnya, Ragnar memiliki hubungan dengan Dubes Indonesia untuk China dan Mongolia. 

Sosok itu adalah Djauhari Oratmangoen, merupakan paman dari Ragnar Oratmangoen.

Djauhari Oratmangoen saat ini bertugas sebagai Duta Besar Indonesia untuk China dan Mongolia. 

Di tahun 2012-2016, Djauhari bertugas sebagai Duta Besar Indonesia untuk Rusia dan Belarus. 

Kebersamaan Ragnar dengan pamannya, Djauhari Oratmangoen diposting pula di akun Instagram paman @djauhariOratmangoen. 

Foto kebersamaan mereka diposting sesaat sebelum pertandingan Timnas Sepakbola Indonesia melawan Filipina. 

Tak hanya berdua saja, mereka berkumpul bersama dengan kedua orang tua Ragnar juga. 

Selain memiliki hubungan kekerabatan dengan Dubes Indonesia untuk China dan Mongolia, Ragnar juga berkerabat dengan musisi bernama Dharma Oratmangoen.

Ia juga berkerabat dengan mantan Bupati Maluku Tenggara Barat, Almarhum Sj. Oratmangoen. 

Sekarang wilayah kepemimpinan almarhum telah berubah nama menjadi Kepulauan Tanimbar.

Itulah informasi dan ulasan mengenai Ayah Ragnar Oratmangoen dan silsilah keturunan orang tua pemain naturalisasi tersebut.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here