Saturday, 28 September 2024
HomeKabupaten BogorPemkab Bogor dan LMDH Gelar Penghijauan dan Pelestarian Budaya di Tamansari

Pemkab Bogor dan LMDH Gelar Penghijauan dan Pelestarian Budaya di Tamansari

Bogordaily.net – Dalam rangka merayakan Hari Bumi dan Hari Lingkungan Hidup Sedunia serta memperingati Hari Jadi Bogor (HJB) ke-542, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama dengan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Kabupaten Bogor melaksanakan kegiatan penghijauan dan pelestarian budaya.

Acara kolaborasi Pemkab Bogor dan LMDH ini berlangsung di Lapangan Paku Jajar Tamansari pada Kamis (6/6/2024).

Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bogor, Budi CW, menjelaskan bahwa kolaborasi ini merupakan bentuk sinergi antara Pemkab Bogor, Pemerintah Kecamatan Tamansari, Pemerintah Desa, dan seluruh elemen masyarakat dalam usaha melestarikan lingkungan dan menjaga warisan budaya.

“Kami telah menanam pohon Kawung, yang merupakan ikon Kabupaten Bogor, serta menyaksikan berbagai penampilan seni dan budaya dari masyarakat, anak muda, dan anak-anak. Antusiasme masyarakat terhadap lingkungan serta seni dan budaya ini sangat luar biasa,” ujar Budi CW.

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan Tamansari, Teguh S, menambahkan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari rangkaian perayaan Hari Jadi Bogor ke-542 yang bertepatan dengan Hari Bumi. Kegiatan ini sangat membantu Pemerintah Tamansari dan masyarakat dalam pelestarian seni dan budaya, mengingat Tamansari memiliki banyak situs cagar budaya peninggalan Kerajaan Pajajaran. Potensi sejarah dan keindahan alam Tamansari yang berada di bawah kaki Gunung Salak juga menjadi daya tarik tersendiri.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh Pemkab Bogor dan partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung kemajuan wilayah Tamansari. Melalui kegiatan ini, kami mengajak masyarakat untuk menjaga lingkungan Tamansari serta melestarikan budaya yang ada di wilayah ini,” tegas Teguh.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here