Bogordaily.net – Pastry Exhibition acara pameran pastry yang digelar di The Alana Hotel Sentul City pada tanggal 5 Juli silam berjalan dengan meriah, berbagai jenis makanan disajikan dengan elegan dan menarik.
Acara tersebut membuktikan bahwa dalam persaingan bisa pula terciptanya keharmonisan dan kolaborasi antar beberapa Pastry Chef hotel di Indonesia.
Rangkaian acara tersebut dimulai dengan sambutan dari GM The Alana Sentul, Benny Irnaldy.
Dalam sambutan tersebut beliau menyampaikan bahwa, diantara persaingan pun dapat tercipta kolaborasi yang sedemikian rupa, hingga berhasil mengadakan acara yang meriah tersebut.
Acara tersebut juga dihadiri oleh VP Operations of Archipelago, Mr. Winson Hanes yang juga memberikan kata sambutan kepada pengunjung di acara tersebut dan dibuka dengan Saxophone Performance sambil memperkenalkan para Chef Pastry yang mengikuti kegiatan kolaborasi ini.
Pastry Chef yang mengikuti kegiatan ini menyajikan hidangan sesuai dengan spesialisnya masing masing mulai dari Chef Wibianto dari The Alana Sentul yang menghidangkan berbagai macam dessert dan puff pastry.
Lalu, ada Chef Febriani dari Royal Tulip Gunung Geulis menghidangkan berbagai jenis olahan chocolate praline, Chef Ali Saleh dari Park Hyatt yang menyajikan berbagai jenis tiramissu.
Kemudian, Chef Encep Suhaepi dari Artotel Suites Mangkuluhur yang menyajikan berbagai macam cake, Chef Hadi Iskandar dari Artotel Gelora Senayan yang menyajikan individual traditional cake dan Chef Donny Sanjaya dari RA Suites Hotel yang menyajikan berbagai macam cake, dessert dan live cooking kembang goyang.
Selain Pastry Chef dari Hotel, hadir pula beberapa booth bahan baku dari Chocolate tulip, Rational, Sukanda, Bali Lohas, Pakansari Food, Architama, Liberta, dan Keisi yang juga menyajikan produk produk andalan masing masing yang dapat dinikmati para pengunjung dengan cuma cuma.
“Acara seperti ini harus lebih sering diadakan untuk saling berbagi ilmu dan pengalaman dalam membuat olahan pastry, semoga acara ini menjadi yang pertama dan tidak jadi yang terakhir kali karena akan ada volume-volume berikutnya dihotel-hotel lain yang turut berpartisipasi dalam memeriahkan acara ini,” ucap Benny Irnaldi, selaku General Manager, The Alana Hotel & Conference Sentul City.
Selain mencoba makanan yang dihidangkan, para pengunjung pun banyak berinteraksi dengan para pastry Chef, beberapa ada yang sekedar menanyakan sajian apa yang dihidangkan hingga ada yang menanyakan cara membuat hidangan tersebut.***