Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorPeringati Tahun Baru Islam, Warga Tanah Sareal Gelar Pawai Obor

Peringati Tahun Baru Islam, Warga Tanah Sareal Gelar Pawai Obor

Bogordaily.net – Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriyah, puluhan warga Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor menggelar pawai obor pada Sabtu malam 6 Juli 2024.

Berdasarkan pantauan Bogordaily.net, puluhan warga mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa berbondong-bondong membawa obor dengan melantunkan sholawat berkeliling sekitar area perkampungan.

Terlihat juga beberapa warga bahkan membawa alat musik qosidah untuk sekedar meramaikam suasana, dan juga menyemarakan berlangsungnya malam tahun baru islam.

Salah satu warga Tanah Sareal sekitar Andi mengatakan bahwa, kegiatan pawai obor merupakan agenda rutin tiap tahun warga dalam menyambut tahun baru islam.

“Iya jadi ini emang rutin aja setiap malam satu muharram kita ngadain pawai obor di sini sama warga sekitar, biar lebih meriah aja jadinya,” kata Andi kepada Bogordaily.net, Sabtu 6 Juli 2024.

Menurutnya, walau sempat diguyur hujan dari siang hingga malam hari tidak menyulutkan antusias warga sekitar untuk memeriahkan pawai obor.

“Tadi emang sempet hujan ya dari siang sampe sore bahkan, tapi kita tetep ngadain pawai obor karena kan malem ini udah reda juga,” jelasnya.

Ia berharap, kegiatan pawai obor ini akan serentak diadakan di setiap kampung, mengingat tahun baru islam merupakan salah satu hari besar umat islam.

“Semoga aja kampung lain juga ngadain, karena kan ini tahun baru umat islam jadi harus bareng bareng dirayain, bukan hanya tahun baru biasa aja,” ungkap Andi.(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here