Friday, 15 November 2024
HomeBeritaMahasiswa Kedokteran Unpad Asal Bogor Mochammad Shidqy Yudhistra Raih Prestasi di Ajang...

Mahasiswa Kedokteran Unpad Asal Bogor Mochammad Shidqy Yudhistra Raih Prestasi di Ajang World Invent Singapore 2024

Bogordaily.net – Mochammad Shidqy Yudhistra, seorang mahasiswa Kedokteran Universitas Padjadjaran atau Unpad yang merupakan putra unggulan dari Kota Bogor, berhasil mencatatkan prestasi gemilang di ajang World Invent Singapore 2024 yang berlangsung pada 9–11 Juli 2024.

Shidqy, yang bergabung dengan tim inovasi PHOENIX Unpad, memimpin pengembangan inovasi bernama Neurosafe (Neurological and Falls Detection System Ensuring Safety for Elderly and Epilepsy).

Inovasi ini adalah sistem deteksi jatuh berbasis chip dan aplikasi yang dirancang untuk meningkatkan keselamatan pasien epilepsi, lansia, dan mereka yang berisiko jatuh.

Neurosafe mengirimkan sinyal ke aplikasi di ponsel pintar caregiver atau keluarga saat insiden jatuh terjadi, memungkinkan pertolongan cepat dan mengurangi komplikasi.

Dari kecil Shidqy hanya mengenal Kota Bogor, mulai dari TKnya di Al-azhar, jenjang SD di Pertiwi, SMP Negeri 4, dan terakhir di SMA Negeri 2 Bogor.

Walaupun acara ini merupakan
kompetisi pertamanya, dengan persiapan yang matang, Shidqy dan teman-teman telah berhasil meraih kesuksesan yang belum pernah tercapai sebelumnya oleh Indonesia pada ajang World Invent Singapore ini.

Tim Phoenix yang dipimpin Shidqy terdiri dari Rizky Ramadhan Sayyid Zenyda, Nindya Khairunnisa, Siti Silvia Nur S S, Tahlirsti Dijane Nurhulwah, Fathi Ghifari Muhammad, dan Hafiza Abdul.

Tim Phoenix yang dipimpin Shidqy terdiri dari Rizky Ramadhan Sayyid Zenyda, Nindya Khairunnisa, Siti Silvia Nur S S, Tahlirsti Dijane Nurhulwah, Fathi Ghifari Muhammad, dan Hafiza Abdul.
Tim yang dipimpin Shidqy, yang juga mencakup Rizky Ramadhan Sayyid Zenyda, Nindya Khairunnisa, Siti Silvia Nur S S, Tahlirsti Dijane Nurhulwah, Fathi Ghifari Muhammad, dan Hafiza Abdul, mengawali perjalanannya dengan berbulan-bulan persiapan mulai dari riset jurnal, hingga desain dan prototyping alat.

Hal ini berbuah keberhasilan meraih medali emas serta special award dari President European Academy of Sciences.

Tidak lupa, kesuksesan ini
merupakan hasil kerja keras dan bimbingan dari para ahli neurologi FK Unpad-RSHS, termasuk dr. Nushrotul Lailiyah, Sp. N, Subsp. NNET(K), Sp.Akp., Dr. Uni Gamayani, dr., Sp.S(K), Dr. Lisda Amalia, dr., Sp.S(K), dan Asep Wirayasa sebagai supervisor.

Acara World Invent Singapore 2024, yang dihadiri oleh lebih dari 350 peserta dari berbagai negara seperti China, Maroko, Filipina, Rumania, Arab Saudi, dan Thailand, menjadi ajang bergengsi bagi para inventor dan inovator.

Keberhasilan tim PHOENIX Unpad di ajang ini menunjukkan potensi besar inovasi Indonesia di kancah internasional dan membuka peluang untuk pengembangan lebih lanjut.

Menurut Shidqy dan rekan timnya, Tahlirsti, banyak pengunjung dan juri yang menunjukkan ketertarikan pada Neurosafe dan bertanya tentang rencana distribusi ke berbagai negara.

Prestasi ini diharapkan menjadi batu loncatan bagi pengembangan lebih lanjut dan memperluas dampak inovasi ini di pasar global. ***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here