Sunday, 24 November 2024
HomeViralKue Luppo Mengandung Pil Berbahaya Bikin Anak Ketagihan. Hoax atau Fakta?

Kue Luppo Mengandung Pil Berbahaya Bikin Anak Ketagihan. Hoax atau Fakta?

Bogordaily.net – Kue Luppo mendadak viral setelah sebuah video yang menarasikan kue ini mengandung pil berbahaya yang bisa menyebabkan anak ketagihan mengkonsumsinya, hoax atau fakta?

Snack kue Luppo adalah makanan atau jajanan ringan berupa kek dengan varian rasa cokelat.

Disebutkan bahwa, snack Luppo diproduksi oleh perusahaan Solen yang berasal dari Turki.

Dalam video yang diunggah akun Facebook Aby Key Succy, terlihat ada seseorang yang tengah membuka bungkus jajanan.

Video itu bernarasikan:

LUPPO Sejenis “Kue kek” yang dipanggil LUPPO telah dilancarkan di pasaran.ia mengandungi dua tablet kecil.

Ada yang mengatakan ia adalah tablet yang MELUMPUHKAN ANAK ANAK

Tolong, tonton video ini dan fahami. kepada teman2 anda juga.dilaporkan hanya dijual di kawasan sekolah.

Pastikan ANAK ANAK anda tidak membeli dan memakan barang yang membahayakkan tersebut.

Demikian isi narasi dalam video tersebut.

Sementara itu, di akun Facebook “Amarin Solikhin”, video serupa dinarasikan:

Amaran..!

*LUPPO* Sejenis “Kue kek” yang dipanggil *LUPPO* telah dilancarkan di pasaran. Ia mengandungi dua tablet kecil.

*Ada yang mengatakan ia adalah tablet yang MELUMPUHKAN ANAK ANAK*

Tolong, *tonton video ini dan fahami. VIRALKAN* kepada teman2 anda juga. dilaporkan hanya dijual di kawasan sekolah.

Pastikan *ANAK ANAK anda tidak membeli dan memakan barang yang membahayakkan tersebut.*

*GILAAA Abiss KELAKUAN Orang JAHAT yg Ingin Menghancurkan NEGARA ini,, agar GENERASI ANAK BANGSA dan RAKYAT MATI

PERLAHAN Namun PASTI*

baru KUASAI Negara

Begitu isi narasi yang lainnya.

Picu kekhawatiran di Masyarakat 

Dan sejak video tersebut beredar, tak sedikit masyarakat yang khawatir.

Mereka meminta pihak terkait melakukan pemeriksaan terhadap jajanan dimaksud.

Cek Hoax atau Fakta Kue Luppo Berbahaya

Namun, setelah video yang menyebut tentang snack Luppo itu beredar, juru bicara Solen (produsen jajanan Luppo) menyebut bahwa rekaman yang beredar adalah menipu, palsu dan tidak berdasar.

Dilansir dari laman turnbackhoax, perusahaan Solen mengatakan rekaman tersebut diproduksi dengan tujuan pencemaran nama baik.

Disebutkan bahwa, rekaman yang viral itu sebelumnya sudah pernah beredar tahun 2020 silam.

Kala itu, snack yang dituding mengandung pil berbahaya dimaksud merupakan jajanan dari Israel.

Namun, informasi terkait dengan Luppo tersebut adalah hoaks.

Pasalnya, snack Luppo diproduksi oleh perusahaan asal Turki, Solen, dan hanya dijual di Irak.

Salah satu laman pemeriksa fakta, Snopes menuliskan, tidak jelas apa yang ditunjukkan rekaman itu, atau pada tahap apa dan oleh siapa tablet tersebut ditambahkan ke dalam jajanan.

Tidak ada bukti yang menunjukkan benda-benda tersebut dimasukkan oleh Solen, serta pernyataan kalau tablet tersebut menyebabkan kelumpuhan.

Dalam email yang dikirim ke Snopes, juru bicara Solen menyebut rekaman itu menipu, tidak berdasar, dan palsu.

Perusahaan juga mengatakan rekaman tersebut diproduksi dengan tujuan pencemaran nama baik.

Informasi tersebut juga pernah diklarifikasi pada laman Turnbackhoax.id pada Januari 2020, dengan judul “[SALAH] “Snack berbahaya dibuat di Israel.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here