Bogordaily.net – Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor menginformasikan kepada masyarakat terkait terhentinya pengaliran air untuk sementara.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut dilakukan sehubungan dengan adanya pekerjaan tapping pipa JDU diameter 160 mm di Bukit Ciomas Asri, sehingga berdampak pada kecil hingga berhentinya pengaliran air untuk sementara.
Adapun waktu pelaksanaan pekerjaan akan dimulai pada hari Selasa 22 Oktober 2024. Mulai pukul 11.00 hingga 14.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Kemudian estimasi normalisasi pengaliran pada hari yang sama yaitu Selasa 22 Oktober 2024. Pukul 21.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Beberapa wilayah yang kemungkinan terdampak diantaranya, perum Ciomas Permai, Taman Pagelaran Blok B17 Jalan Tenggiri, Tenggiri ujung, Jalan Gabus, perum Bukit Ciomas Asri.
Kemudian Laladon Gang H Somad, Laladon Gang Mangga, Laladon Gang H Said, Kreteg Sukamanah, Permata Zamzam, Kreteg Gang Saleh, dan Laladon PPIQ.
Selanjutnya, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor memohon untuk pelanggan agar dapat menampung air bersih sesuai dengan kebutuhan disaat pengaliran masih normal.
Serta manajemen Perumda Air Minum Tirta Kabupaten Bogor turut menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan tersebut.***
Albin Pandita