Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorHujan Deras Disertai Puting Beliung, 25 Rumah di Margajaya Bogor Barat Alami...

Hujan Deras Disertai Puting Beliung, 25 Rumah di Margajaya Bogor Barat Alami Kerusakan

Bogordaily.net – Hujan deras disertai petir dan puting beliung di wilayah Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bogor Barat, terjadi kemarin sore sekitar pukul 16.00. Beberapa rumah warga mengalami rusak pada atap, yang terbang terbawa ang kencang.

Kasi Pemerintahan Kelurahan Margajaya, Adi Priatna mengatakan hujan deras disertai angin puting beliung menyebabkan pohon beringin yang berada di tengah jalan caringin tumbang, yang kemudian menimpa rumah warga dan gardu listrik, aliran listrik sempat terputus sejak pukul 16.00 hingga 19.30 sore kemarin. Meski tidak ada korban jiwa, sebanyak 25 rumah mengalami rusak ringan hingga sedang. BPBD dan pihak PLN segera melakukan penanganan sejak sore kemarin.

Salah seorang warga RW 05, Kesih mengatakan dirinya sudah melaporkan peristiwa yang mengakibatkan rumahnya tertimpa pohon tumbang, dirinya berharap agar bantuan terhadap rumahnya bisa segera terealisasi.

Ketua LPM Margajaya, Deni Yustian menjelaskan terdapat beberapa rumah dari wilayah RW 02, 04, 05, dan 06 yang terdampak bencana angin puting beliung.

Ia mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang dan bisa segera melaporkan kondisi yang membahayakan agar penanganan dapat dilakukan secepatnya. ***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here