Sunday, 19 January 2025
HomeKabupaten BogorSopir Ngantuk Tabrak Warung, Fortuner Terguling di Puncak Bogor

Sopir Ngantuk Tabrak Warung, Fortuner Terguling di Puncak Bogor

Bogordaily.net – Insiden kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalur Puncak, Kabupaten Bogor, sebuah Toyota Fortuner terguling saat melintas di Jalan Raya Puncak pada Jumat 27 Desember 2024.

Penyebabnya diduga karena sopir mengalami microsleep atau tertidur sesaat.

“Kemungkinan sopir mengalami microsleep, ini berdasarkan laporan anggota di lapangan,” ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor, Ipda Fedhyan Mulya menjelaskan dugaan mobil Fortuner yang terguling di Puncak Bogor tersebut.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Fortuner yang dikemudikan oleh pria berinisial MH (43) melaju dari arah Gadog menuju kawasan Puncak.

Kronologis Kecelakaan

Ipda Fedhyan menjelaskan bahwa kondisi jalan saat itu cukup ideal, lurus, menanjak, dengan cuaca pagi yang cerah serta lampu penerangan jalan berfungsi normal.

Namun, kendaraan tiba-tiba oleng ke kiri dan menabrak pagar tembok sebuah warung makan di pinggir jalan.

“Setelah itu, kendaraan terus melaju dan menabrak tiang telepon sebelum akhirnya terguling ke sisi kanan jalan,” jelasnya.

Kerugian Materiil, Korban Jiwa Nihil

Fortuner yang terguling tersebut sempat menutup sebagian jalur, sehingga kendaraan lain harus melintas bergantian.

Beruntung, kecelakaan ini tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, kerugian materiil ditaksir mencapai Rp 2 juta akibat kerusakan kendaraan dan fasilitas umum.

Pihak kepolisian mengimbau para pengendara yang melintas di jalur Puncak untuk lebih waspada dan memastikan kondisi fisik prima, terutama saat melaju di pagi hari.

Fenomena microsleep kerap menjadi penyebab utama kecelakaan karena sopir kehilangan fokus akibat rasa kantuk.

“Jangan ragu untuk beristirahat jika merasa lelah. Keselamatan di jalan adalah prioritas utama,” pesan Ipda Fedhyan.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here