Wednesday, 19 February 2025
HomeKota BogorResmi Dilantik, KAMMI Bogor Komitmen Pemberdayaan Pemuda

Resmi Dilantik, KAMMI Bogor Komitmen Pemberdayaan Pemuda

Bogordaily.net – Pengurus Daerah Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Bogor periode 2024-2026 resmi dilantik di Balai Kota Bogor, pada Sabtu, 11 Januari 2025.

Dalam kegiatan ini, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua DPRD Kota Bogor Adityawarman, Ketua Kadin Kota Bogor Bagus Maulana, Ketua Rivaldo Surya Darmawan, Ketua KNPI Kabupaten Bogor Wahyudi Chaniago, serta perwakilan dari Polresta Bogor Kota.

Selain itu, Ketua KAMMI Wilayah Jawa Barat Aam Izusalam dan Ketua Pengurus Pusat KAMMI Ahmad Jundi Khalifatullah turut hadir memberikan dukungan.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kota Bogor Adityawarman menegaskan pentingnya peran mahasiswa dalam pembangunan bangsa.

“KAMMI harus menjadi garda terdepan dalam membawa perubahan positif bagi Indonesia. adalah masa depan bangsa, dan saya yakin KAMMI mampu menjawab tantangan zaman,” kata Adityawarman, Sabtu 11 Januari 2025.

Selanjutnya, Ketua Kadin Kota Bogor Bagus Maulana menyampaikan bahwa mahasiswa memiliki potensi besar untuk mendorong kemajuan ekonomi, khususnya melalui inovasi dan kolaborasi.

Ketua KAMMI Wilayah Jawa Barat, Aam Izusalam, juga mengajak para kader untuk aktif terlibat dalam perubahan sosial.

“Jangan hanya menjadi penonton, tetapi jadilah aktor perubahan di tengah masyarakat,” ujar Aam.

Ditempat yang sama, Ketua terpilih, Hizbi Shalahuddin, menyampaikan komitmen organisasi untuk memberdayakan di Bogor melalui berbagai program strategis.

akan terus mengupayakan program pemberdayaan berbasis ekonomi kreatif, teknologi, dan kewirausahaan guna kemajuan dan bangsa,” ungkap Hizbi.

Sementara itu, ini ditutup dengan doa bersama, menandai awal perjalanan baru bagi yang baru dilantik di periode kepengurusan yang baru.(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here