Saturday, 22 February 2025
HomeBeritaJelang Ramadhan, INFOBRAND.ID Ajak Brand-Perusahaan Berbagi Melalui Program Ramadhan Brand Berbagi

Jelang Ramadhan, INFOBRAND.ID Ajak Brand-Perusahaan Berbagi Melalui Program Ramadhan Brand Berbagi

Bogordaily.net – Dalam beberapa tahun terakhir, berbagi di bulan telah
menjadi tren di kalangan brand dan perusahaan. Tidak hanya sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), tetapi juga sebagai strategi membangun hubungan emosional dengan konsumen.

Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap aksi sosial, program-program berbagi dibulan suci ini semakin menjadi perhatian, menciptakan dampak positif bagi penerima manfaat sekaligus memperkuat citra brand di mata publik.

Oleh karena itu, jelang memasuki bulan tahun ini, media INFOBRAND.ID kembali mengajak perusahaan dan brand di Indonesia untuk meneguhkan komitmennya dalam berbagi di bulan suci melalui program Brand Berbagi.

Program ini menjadi wadah bagi brand-brand untuk tidak hanya dikenal sebagai merek berkualitas, tetapi juga sebagai agen perubahan yang berkontribusi dalam menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat.

Sepanjang digelarnya Brand Berbagi, program ini mampu memberikan manfaat bagi penerima kebaikan dan brand atau perusahaan yang menjadi sponsor. Tidak menghertankan jika program charity ini dipercaya brand dan perushaan dalam menyalurkan sponsor charity-nya kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Sejak pertama kali program ini diluncurkan pada tahun 2018, program Brand Berbagi ini telah menjadi program charity yang memberikan dampak luas bagi masyarakat,” kata Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID.

Selain itu, dikatakan Susi lagi, selain manfaat untuk masyarakat, program ini juga memberikan manfaat positif bagi brand dan perusahaan yang berpartisipasi, termasuk peningkatan reputasi, loyalitas konsumen, dan citra positif di mata publik.

“Program Brand Berbagi iini tidak hanya menjadi momen berbagi, tetapi juga
memperkuat sinergi antara dunia usaha dan masyarakat untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi semua,” ujarnya lagi.

Pada tahun 2025 ini, Susi menyebutkan, INFOBRAND.ID menargetkan ribuan penerima manfaat dari berbagai daerah di Indonesia untuk menerima bantua yang disalurkan dalam program Brand Berbagi.

Adapun bantuan yang akan disalurkan melalui program Brand Berbagi tersebut, diantaranya adalah: Santunan Yatim Piatu, Distribusi Sembako, Distribusi Produk Sponsor, Paket Buka Puasa dan Bingkisan Lebaran.

Sementara itu, untuk pendistribusian bantuan Brand Berbagi tahun ini akan dilakukan mulai 10-14 Maret 2025 dengan cakupan wilayah utama di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah Jabodetabek.

Susi pun mengajak kepada perusahaan-perusahaan dan brand untuk turut serta dalam program Ramadhan Brand Berbagi, memperkuat komitmen sosial, dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan.

“Bergabunglah dalam program Ramadhan Brand Berbagi dan jadilah bagian dari inisiatif kebaikan yang tidak hanya membawa manfaat bagi masyarakat, tetapi juga memperkuat citra dan reputasi brand Anda. Bersama, kita ciptakan dampak positif yang lebih luas,” pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here