Tuesday, 4 March 2025
HomeKabupaten BogorPerumda Air Minum Tirta Kahuripan Mohon Maaf Atas Terhambatnya Pelayanan Pengaliran Air...

Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Mohon Maaf Atas Terhambatnya Pelayanan Pengaliran Air Bersih

Bogordaily.net – Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor memohon maaf kepada pelanggan setia atas terhambatnya pelayanan pengaliran air bersih di beberapa wilayah.

Hal tersebut diakibatkan bencana banjir yang melanda di beberapa wilayah Kabupaten Bogor sejak Minggu 2 Maret 2025. Adapun, proses pengaliran akan kembali normal apabila tingkat kekeruhan air sudah menurun 

“Kami mohon maaf kepada pelanggan yang terdampak dan mohon untuk tetap selalu siap siaga menampung air di bak penampungan apabila pengaliran sedang normal,” tulis keterangan instagram @Perumda Air Minum Tirta Kahuripan.

Kemudian, armada tangki air bersih dari Perumda Air Minum Tirta Kahuripan akan selalu siap siaga mengirimkan bantuan air bersih bagi masyarakat yang terdampak bencana alam.

Khususnya beberapa wilayah yang terdampak bencana alam diantaranya, cabang Cibinong, Babakan Madang, Kemang, Cileungsi, dan Jonggol.

Selain menjaga kualitas dan inovasi, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor juga mengimbau pelanggan untuk selalu menjaga meter air di rumah, karena perangkat tersebut merupakan tanggung jawab pelanggan.

Tak hanya itu, Perumda juga meminta masyarakat untuk tetap waspada terhadap oknum yang mengatasnamakan petugas.

Jika menemui hal mencurigakan, pelanggan diimbau segera menghubungi layanan resmi di nomor 1500862 atau melalui WhatsApp di 082119969008, atau datang langsung ke kantor pelayanan terdekat.

Dengan berbagai upaya ini, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor terus berkomitmen dalam memberikan layanan terbaik bagi pelanggan serta menjaga kualitas air yang bersih dan aman bagi masyarakat.***

(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here