Tuesday, 11 March 2025
HomeKabupaten BogorTinjau Pabrik Kemas Ulang Minyakita di Sukaraja, Kapolres dan Bupati Bogor Minta...

Tinjau Pabrik Kemas Ulang Minyakita di Sukaraja, Kapolres dan Bupati Bogor Minta Pelaku Ditindak Tegas

Bogordaily.net – Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro bersama meninjau langsung pabrik kemas ulang di Desa Cijujung, Kecamatan , Kabupaten Bogor, Senin 10 Maret 2025.

Dalam kesempatan itu, Kapolres dan Bupati Bogor melihat langsung proses kemas ulang di hadapan para wartawan. Dimana, pelaku TRM memperagakan proses produksi menggunakan mesin yang ada di dalam pabrik tersebut.

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro menegaskan bahwa, pihaknya tak tinggal diam, dan meminta masyarakat agar segera melaporkan jika menemukan informasi terkait kecurangan terhadap produk .

“Ini adalah langkah awal kami sehingga saya mohon kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor apabila ada informasi sekecil apapun kabarin ke kami apalagi terkait dengan sembako maupun bahan pokok penting, masyarakat membutuhkan,” kata AKBP Rio.

“Masyarakat lagi kekurangan, kita harus membantu masyarakat, jangan kita menyusahkan masyarakat,” tambahnya.

Kemudian, pihaknya akan senantiasa bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk memberantas pelaku yang melakukan kecurangan terhadap masyarakat kecil.

“Tidak ada lagi orang seperti ini di negara ini yang mengambil keuntungan dari masyarakat yang susah,” tegasnya.

Ditempat yang sama, memberikan apresiasi terhadap jajaran yang telah membongkar pabrik kemas uang .

“Tentu langkah yang diambil oleh kamu sangat mengapresiasi terimakasih banyak kepada pemerintah Kabupaten Bogor kita sama sama berjuang membangun Kabupaten Bogor,” ujar Rudy.

Menurut Rudy, kegiatan tersebut dapat memberikan kerugian dan juga berdampak besar terhadap kebutuhan pokok masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan.

“Hal ini terutama di bulan suci ramadhan tentu sangat berdampak berpengaruh terhadap kepada masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Bogor, baik rumah tangga apalagi pengusaha,” ungkapnya.***

Albin Pandita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here