Bogordaily.net – Ada yang keren dari The Jungle Bogor di bulan April ini. Wisata air di kawasan Bogor Nirwana Residence ini memberikan penawaran unik bagi pemilik nama dengan huruf awal tertentu.
General Manager The Jungle Waterpark Bogor, Firanto mengatakan ada promo April Jungle. Bagi pengunjung yang namanya berawalan huruf A-P-R-I-L-J-U-N-G-L-E bisa medapatkan harga spesial yaitu Rp 55.000,-per orang pada hari Senin – Jumat dari harga normal Rp. 85.000,-per orang, sedangkan pada hari Sabtu – Minggu atau Libur Nasional harga tiket Rp. 65.000,-per orang dari harga normal Rp. 100.000,-per orang, berlaku hingga 30 April 2025.
“Caranya tunjukkan KTP di loket saat kedatangan dan huruf di awal nama harus sesuai dengan KTP. Promo ini hanya berlaku untuk pembelian tiket langsung di loket,” jelas Firanto.
Selain itu, The Jungle kembali menghadirkan promo bagi mereka yang berulang tahun di bulan April. Gratis bagi yang berulang tahun dengan syarat membawa minimal dua orang pendamping. Menunjukkan fotokopi identitas seperti KTP, SIM, Akta Lahir, atau KK di loket tiket. Promo berlaku selama April 2025.
Ada pula Promo Mahasiswa. Promo ini berlaku khusus bagi mahasiswa yaitu Rp 200.000,- untuk 4 orang (Senin-Jumat), Rp 230.000 untuk 4 orang (Sabtu-Minggu dan libur Nasional).
“Syaratnya menunjukan Kartu Mahasiswa saat pembelian tiket dan follow akun instagram @thejunglebogor, satu kartu untuk satu kali transaksi, tidak berlaku double promo,” jelasnya.
“Jika ingin membeli tiket dengan lebih hemat melalui pembelian online bisa juga di website The Jungle atau di link https://ticket.thejungleadventure.com/ , ” kata Firanto.
Selain serunya berenang akan lebih menantang lagi dengan hadirnya wahana Flying Fox. Rasakan sensasi meluncur diatas kolam renang dari ketinggian 12 meter dengan panjang lintasan 85 meter. Wahana ini bisa dinikmati orang dewasa dan juga anak – anak, syaratnya minimal tinggi badan 120 cm dan berat badan 75 kg.
The Jungle merupakan taman rekreasi air yang memiliki banyak wahana diantaranya kolam bernuansa pantai (Jungle Beach), kolam ombak (wave pool), menara seluncur (tower slide), kolam anak (kiddy pool), kolam santai (leisure pool), kolam air hangat (whirpool), seluncur balap (racer slide), fountain futsal, kolam arus (lazy river).
Berbagai fasilitas juga tersedia, termasuk cabana (gazebo), pelampung, loker, ruang ganti dan toilet, sarana ibadah, P3K, ATM, serta foodcourt. Foodcourt The Jungle banyak menyajikan makanan dan minuman yang beragam. Jam operasionalnya adalah dari pukul 09.00 hingga 17.00 wib.
Info lebih lanjut bisa cek di www.thejungleadventure.com, Instagram @thejunglebogor atau telepon (0251) 8212666, WA 0858 8590 2966.***