Tuesday, 22 April 2025
HomeKota BogorHeboh! Anak Ular Masuk Rumah Warga, Petugas Damkar Gercep Evakuasi

Heboh! Anak Ular Masuk Rumah Warga, Petugas Damkar Gercep Evakuasi

Bogordaily.net – Warga Kota Bogor kembali dibuat was-was setelah seekor tiba-tiba masuk ke dalam rumah warga di kawasan perumahan padat penduduk.

Kejadian ini sontak menghebohkan lingkungan sekitar, namun beruntung, petugas pemadam kebakaran (Damkar) Kota Bogor bergerak cepat dan berhasil mengamankan reptil melata tersebut sebelum menimbulkan bahaya.

Insiden terjadi di sebuah rumah yang bersebelahan dengan kolam ikan milik tetangga. Diduga kuat, ular tersebut berasal dari area belakang rumah yang menjadi habitat alaminya.

Yang lebih mengkhawatirkan, menurut penuturan warga, ular yang masuk ke dalam rumah tersebut bukanlah kejadian pertama. Sang pemilik rumah mengaku ini adalah kali kedua rumahnya didatangi ular.

Warga juga menyebut bahwa diduga masih ada induk ular yang belum ditemukan, dan besar kemungkinan sedang bersembunyi di sekitar kolam ikan tersebut.

Kondisi ini membuat warga yang tinggal berdekatan merasa resah karena rumah-rumah mereka berpotensi jadi target masuknya ular-ular lain.

Aksi tanggap darurat yang dilakukan petugas Damkar menuai banyak apresiasi dari masyarakat, khususnya pengguna media sosial.

Akun resmi @damkarkotabogor_official pun dibanjiri ucapan terima kasih. Seorang warga bahkan secara khusus mengucapkan terima kasih kepada petugas yang datang ke rumahnya, karena merasa sangat terbantu apalagi saat anaknya sedang sendirian di rumah.

Tak hanya apresiasi, kolom komentar pun dipenuhi reaksi unik dan kocak dari netizen yang menyoroti cara evakuasi ular tersebut.

Komentar-komentar seperti “Kepalanya dulu dong pak damkar,” hingga “Untung saja uler sanca, coba klo uler cobra” menunjukkan kekhawatiran sekaligus rasa humor netizen saat melihat proses penanganan yang dilakukan dengan cekatan.

Salah satu komentar juga menyinggung tentang pentingnya memanggil petugas berwenang jika menemukan hewan liar masuk ke rumah.

“Kenapa ga manggil damkar waktu itu,” tulis salah satu netizen, menandakan bahwa kesadaran warga untuk segera menghubungi pihak berwenang memang masih perlu ditingkatkan.

Hingga kini, warga sekitar tetap diminta waspada karena keberadaan induk ular masih belum ditemukan.

Petugas pun mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat tanda-tanda keberadaan ular di lingkungan sekitar rumah, terutama jika berada dekat dengan area lembab seperti kolam, tumpukan kayu, atau semak-semak.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here