Bogordaily.net – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor Sastra Winara mendukung rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk merevitalisasi gedung kesenian, agar dapat kembali digunakan oleh masyarakat.
“Kalau gedung kesenian untuk direvitalisasi, mangga pemerintah daerah ditata supaya tempat ini manfaat,” kata Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara, Selasa 15 April 2025.
Menurut Sastra, bangunan yang cukup besar berada di depan wajah kantor Pemerintah Kabupaten Bogor itu diharapkan bisa kembali menjadi tempat yang bermanfaat bagi masyarakat.
“Karena bangunannya dulu mungkin saya kira bangunannya cukup besar, tentu hari ini dengan pemerintahan pak rudi pak jaro, bisa gedung bermanfaat dan bisa dipakai oleh seluruh masyarakat,” jelasnya.
Adapun, rencananya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan mempersolek gedung kesenian yang kini tengah ramai dikunjungi oleh masyarakat Bogor usai kegiatan mancing massal beberapa waktu lalu.
“Saya kira pak bupati orang seni, saya kira nanti akan diperbaiki ditambah mungkin bangunan lain seperti apa,” ujar Sastra.
“Kayak kemaren halal bihalal mancing bersama, itu akan membuat tempat itu bisa lebih bermanfaat bisa mendapatkan pendapatan juga dari situ,” tambahnya.
Selain itu, pihaknya juga mendukung jika rencana gedung kesenian akan dijadikan Bogor Creative Center untuk kegiatan kegiatan positif masyarakat.
“Makanya kita berharap pemerintah daerah tata sesuai dengan kebutuhannya sekarang. Tentu nanti kita lihat ketika memang itu baik dan bagus kenapa tidak,” tuturnya.
“DPRD tentu akan selalu mensupport pemerintah daerah ketika memang itu bermanfaat buat masyarakat,” ungkap Sastra.***
Albin Pandita