Thursday, 17 April 2025
HomeTravellingMalam Dingin tetapi Hangat : Liburan Tahun Baru Penuh Tawa di Villa...

Malam Dingin tetapi Hangat : Liburan Tahun Baru Penuh Tawa di Villa yang Jauh dari Keramaian

Bogordaily.net – Tahun Baru 2025 menjadi momen istimewa bagi saya dan keluarga besar. Kami memutuskan untuk menghabiskan waktu liburan di sebuah villa bambu yang terletak jauh dari keramaian, tepatnya di daerah Ciwidey, Bandung. Villa ini menawarkan suasana yang tenang, dikelilingi oleh alam yang asri, dan jauh dari pemukiman warga. Liburan kali ini bukan hanya sekadar untuk melepas penat, tetapi juga sebagai ajang berkumpul dan mempererat hubungan keluarga. Kegiatan liburan yang berlangsung pada tanggal 11 dan 12 Januari 2025 ini menjadi salah satu kenangan yang tidak akan saya lupakan.

Pemandangan Indah dan Suasana Damai Villa Bambu

Setelah menempuh perjalanan yang cukup panjang dari rumah, kami akhirnya tiba di villa bambu yang terletak di perbukitan Ciwidey. Udara segar dan pemandangan yang menakjubkan langsung menyambut kami. Dikelilingi oleh pepohonan hijau, villa ini memberikan kesan sejuk dan menenangkan. Suara alam yang terdengar di sekitar villa menjadi teman setia kami selama liburan. Tidak ada kebisingan kendaraan atau suara hiruk-pikuk kehidupan kota. Hanya ada hembusan angin dan suara alam yang menciptakan suasana damai.

Saat malam tiba, kami berkumpul di ruang tengah villa untuk menikmati makan bersama dan arisan keluarga yang sudah direncanakan sebelumnya. Tidak hanya untuk bersilaturahmi, tetapi juga untuk merayakan kebersamaan dalam suasana yang jauh dari rutinitas sehari-hari. Kegiatan malam itu menjadi salah satu momen paling berkesan selama liburan.

Permainan Seru yang Membangkitkan Semangat Kekeluargaan

Arisan keluarga menjadi lebih seru dengan berbagai permainan yang melibatkan seluruh anggota keluarga. Salah satu permainan yang paling menarik adalah serok uang dengan mata tertutup. Kami harus mencari uang yang tersebar di lantai hanya dengan menggunakan serok, sementara mata kami ditutup. Lelucon dan tawa pun menggema di setiap sudut ruangan saat kami berusaha mengumpulkan uang, dikarenakan tingkah konyol beberapa anggota keluarga. Permainan ini tidak hanya menguji kelincahan, tetapi juga mempererat kekompakan antar anggota keluarga.

Tidak hanya itu, permainan mengambil uang koin dari dalam tumpukan tepung juga berhasil membuat kami tertawa terbahak-bahak. Masing-masing anggota keluarga mencoba mengambil koin yang tersembunyi di dalam tepung tanpa menggunakan tangan. Hasilnya, tangan dan wajah kami dipenuhi tepung, tetapi itu justru menambah keseruan permainan. Kami juga memainkan estafet tepung tanpa menggunakan tangan, yang memaksa kami untuk tidak berkomunikasi secara lisan dan bekerja sama agar tepung bisa dipindahkan dari satu orang ke orang lainnya hanya dengan menggunakan kertas yang ditahan melalui mulut.

Permainan tebak pasang botol dan mencari koin di dalam kolam renang juga memberikan sensasi seru dan penuh tantangan. Tentu saja, tidak ada yang bisa melupakan bagaimana kami saling berteriak, memberikan petunjuk, dan melompat ke dalam kolam renang yang airnya begitu dingin, hanya untuk menemukan koin yang tersembunyi di dasar kolam.

Namun, di balik permainan yang seru ini, ada satu hal yang paling saya hargai: kebersamaan yang tercipta. Setiap permainan yang kami lakukan tidak hanya menciptakan tawa, tetapi juga mengingatkan kami tentang pentingnya saling menghargai dan bekerja sama dalam keluarga.

Malam Berakhir dengan Barbekyu Keluarga

Setelah bermain hingga malam, kami pun melanjutkan kebersamaan dengan acara barbekyu di halaman villa. Kami menikmati sate, sosis bakar, dan berbagai hidangan lezat lainnya sambil mengobrol santai jauh dari keramaian. Api unggun yang menyala menambah kehangatan suasana, mengiringi canda tawa kami yang terus bergema. Momen ini menjadi penutup yang sempurna untuk hari pertama liburan kami. Tak ada yang lebih nikmat selain menikmati kebersamaan dengan keluarga sambil menikmati makanan lezat di udara yang segar.

Hawa Dingin yang Menyengat dan Angin Kencang

 Meskipun liburan kami penuh dengan keceriaan dan kebersamaan, malam pertama di villa bambu Ciwidey menghadirkan tantangan tersendiri ketika jam dinding, jauh dari keramaian, menunjukkan waktu semakin malam, angin kencang dan hawa dingin cukup dapat membuat kami kedinginan jika saja villa yang kami tempat tidak memiliki penghangat ruangan. Untungnya karena villa yang hangat, kami tidak begitu merasakan hawa dingin yang menusuk kulit.

Pagi Hari yang Penuh Kenangan

Keesokan harinya, kami memutuskan untuk menghabiskan waktu bersama di villa, menikmati pemandangan indah dan suasana pedesaan yang menenangkan. Kami berfoto bersama, mengabadikan momen kebersamaan yang tidak bisa terulang. Suasana pagi itu begitu damai, dengan kabut tipis yang menyelimuti perbukitan dan suara burung berkicau di kejauhan.

Kami duduk bersama di teras villa, menikmati secangkir kopi atau teh, sambil berbicara tentang berbagai hal—dari rencana masa depan hingga cerita lucu yang terjadi selama liburan. Saat itu, saya menyadari betapa berharganya waktu bersama keluarga. Meski kami sibuk dengan rutinitas masing-masing, momen seperti ini adalah kesempatan langka untuk saling berbagi dan mendekatkan diri.***

 

Witsqa Nurul Aflah, Mahasiswa Komunikasi Digital dan Media Sekolah Vokasi IPB

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here