Monday, 7 April 2025
HomeTravellingMenjelajahi Wisata Keluarga di Ecopark Curug Tilu Bandung

Menjelajahi Wisata Keluarga di Ecopark Curug Tilu Bandung

Bogordaily.net – Ecopark Curug Tilu yang berlokasi di Jalan Raya Patengan, Desa Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Tempat wisata ini dikenal dengan keindahan alamnya yang asri, serta berbagai fasilitas menarik yang cocok untuk wisata keluarga. Pada tanggal 4 Juli 2024, saya dan keluarga memulai perjalanan menuju Eco Park Curug Tilu.

Kami berangkat dari Depok sekitar pukul 11 siang, namun karena padatnya arus liburan, kami baru tiba di Bandung pada pukul 3 sore setelah melalui perjalanan panjang dengan lalu lintas yang cukup padat.

Setibanya di Bandung, kami langsung menuju Eco Park Curug Tilu. Namun, karena hari sudah mulai sore, kami memutuskan untuk menginap di glamping yang tersedia di area wisata.

Glamping di Eco Park Curug Tilu menawarkan pengalaman menginap yang nyaman di tengah alam, dengan fasilitas tenda yang modern, lengkap dengan kasur empuk, penerangan, dan kamar mandi pribadi.

Suasana sejuk khas Ciwidey membuat pengalaman menginap semakin menyenangkan. Malam hari di glamping terasa damai dengan suara alam yang menenangkan.

Saya dan keluarga mulai mengeksplorasi area Eco Park Curug Tilu. Tempat ini sangatlah nyaman dan asri, paling utama adalah air terjun (curug) yang menjadi ikon wisata ini.

Kami menikmati pemandangan alam yang masih alami, dengan aliran air yang jernih dan udara yang begitu segar. Di sekitar curug, terdapat beberapa spot foto yang sangat instagramable, sehingga kami menyempatkan diri untuk mengabadikan momen bersama keluarga.

Kami mencoba makan malam di restoran yang tersedia di dalam Eco Park. Menu yang disajikan cukup beragam, mulai dari makanan khas Sunda hingga berbagai hidangan modern.

Harga makanan di sini cukup terjangkau, dan rasanya pun sangat lezat. Kami mencoba menu andalan seperti nasi timbel, ikan bakar, dan sambal khas Sunda yang sangat menggugah selera.

Keesokan paginya, saya bangun lebih awal untuk menikmati udara segar Ciwidey, saya dan keluarga berjalan-jalan santai di sekitar area Eco Park Curug Tilu. Kabut tipis masih menyelimuti pepohonan, menciptakan suasana yang begitu menenangkan.

Kami menikmati keindahan curug dan mendengar suara gemericik air yang menenangkan. Beberapa pengunjung sudah mulai berdatangan, terutama keluarga yang ingin menikmati alam dan udara segar di pagi hari.

Salah satu wahana yang paling menarik perhatian adalah Rainbow Slide, sebuah perosotan warna-warni yang cukup tinggi dan memberikan sensasi meluncur yang mengasyikkan. Kami mencoba wahana ini beberapa kali karena rasanya begitu seru dan memacu adrenalin. Setelah puas bermain, saya memutuskan untuk mengunjungi kafe yang ada di dalam area Eco Park.

Sambil menikmati secangkir kopi hangat, dan duduk santai di kafe sambil mengagumi keindahan alam Ciwidey yang begitu mempesona. Aroma kopi yang khas berpadu dengan udara dingin Ciwidey benar-benar menciptakan pengalaman yang tak terlupakan.

Setelah menikmati kopi, kami melanjutkan perjalanan ke area lain di Eco Park. Ada berbagai wahana seru lainnya seperti flying fox, dan area bermain anak. Setelah itu, saya dan keluarga memutuskan untuk makan siang di sebuah restoran di dalam area wisata. Menu makan siang kami cukup beragam, dengan sajian khas Sunda yang menggugah selera.

Semua anggota keluarga sangat menikmati hidangan ini, terutama karena cita rasa masakannya yang autentik dan segar. Kami memesan ayam goreng, sayur asam, lalapan, dan sambal yang begitu menggoda. Restoran ini memiliki pemandangan langsung ke perbukitan hijau, sehingga suasana makan siang terasa semakin nikmat.

Tak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 2 siang, saatnya bagi kami untuk check-out dari glamping dan bersiap pulang. Sebelum meninggalkan Ecopark Curug Tilu, saya menyempatkan diri untuk membeli oleh-oleh khas Ciwidey, yaitu coklat dan stroberi segar yang terkenal dengan kualitasnya yang baik. Di sekitar Eco Park terdapat banyak pedagang yang menjual produk lokal seperti madu, teh hijau, dan aneka keripik khas Bandung.

Dengan hati yang puas dan kenangan yang indah, kami akhirnya kembali pulang setelah menghabiskan waktu yang menyenangkan di Ecopark Curug Tilu. Perjalanan ini menjadi salah satu liburan keluarga yang paling berkesan, dengan pengalaman menikmati keindahan alam dan berbagai wahana seru yang ditawarkan.***

Anindya Dzakirah Kurnia
Mahasiswa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here