Bogordaily.net – Wendy, vokalis utama dari grup K-pop Red Velvet, akhirnya mengukir lembaran baru, setelah kontrak eksklusifnya bersama SM Entertainment berakhir, Wendy resmi pindah ke agensi baru bernama ASND.
Kepindahannya ini langsung jadi perbincangan hangat di kalangan penggemar dan pelaku industri hiburan.
Tepat tengah malam tanggal 25, akun Twitter ASND memicu rasa penasaran netizen dengan unggahan foto bernuansa biru misterius.
Tak butuh waktu lama, pada pukul 11 siang, ASND akhirnya mengonfirmasi bahwa Wendy adalah artis baru yang mereka rekrut. Pengumuman itu disertai foto Wendy yang langsung menyita perhatian publik.
ASND menyambut Wendy dengan penuh semangat. Dalam pernyataannya, mereka mengaku bangga bisa bekerja sama dengan sosok multitalenta seperti Wendy.
ASND berkomitmen penuh mendukung aktivitas Wendy, baik sebagai anggota Red Velvet maupun sebagai solois, dan siap membantu sang penyanyi untuk terus berkembang dan bersinar.
ASND sendiri merupakan agensi yang baru berdiri sejak Februari lalu, namun langsung mencuri perhatian setelah menggandeng lima mantan anggota fromis_9.
Filosofi agensi ini adalah “Achieve Something Never Done Before” alias Mewujudkan Sesuatu yang Belum Pernah Ada Sebelumnya, sebuah misi yang berani dan ambisius dalam dunia hiburan Korea.
Bergabungnya Wendy tentu menjadi langkah strategis dan memperkuat daya tarik ASND di mata publik.
Dengan pengalaman dan kualitas vokal kelas atas, Wendy menjadi aset berharga yang siap membawa ASND ke level baru.
Dukungan agensi terhadap kebebasan artistik Wendy juga membuka peluang bagi proyek-proyek inovatif dan eksplorasi musik yang lebih luas.***