Bogordaily.net – Untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, khususnya kalangan lanjut usia, Rumah Sakit BSH Bogor menggelar kegiatan Chair Yoga Lansia yang bertempat di Alamanda Living, Jalan Raya Tajur No.168, Muarasari, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Rabu 21 Mei 2025.
Kegiatan ini dirancang khusus untuk mengajak para lansia tetap produktif dan aktif secara fisik maupun mental di usia emas.
Chair Yoga sendiri merupakan bentuk latihan yoga yang dilakukan sambil duduk di kursi, sehingga aman dan mudah diikuti oleh peserta lansia dengan berbagai kondisi fisik.
Dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000, peserta tidak hanya mendapatkan manfaat kesehatan, tetapi juga fasilitas makan siang dan snack yang disediakan oleh penyelenggara.
Selain olahraga ringan, kegiatan ini juga menjadi ajang sosialisasi yang menyenangkan bagi para lansia.
RS BSH Bogor berharap, inisiatif seperti ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebugaran di usia lanjut.
Untuk informasi lebih lanjut terkait pendaftaran, masyarakat dapat langsung menghubungi pihak RS BSH Bogor di nomor 081770998889.
Tentang Rumah Sakit BSH
Rumah Sakit BSH adalah Rumah Sakit Umum yang mempunyai fasilitas perawatan dengan konsep ruang terbuka dan pemandangan pegunungan serta didukung dengan peralatan kesehatan yang canggih dan lengkap.
Rumah Sakit BSH melayani kebutuhan masyarakat secara umum yang didukung oleh tenaga medis profesional serta handal.***