Bogordaily.net – Sebagai bentuk tanggung jawab terhadap keselamatan masyarakat dari potensi bahaya listrik, PLN UP3 Bogor melaksanakan kegiatan edukasi bertema “Waspada dan Peduli terhadap Bahaya Listrik” di SDN Kedung Badak 2, Kota Bogor.
Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran sejak dini tentang pentingnya keselamatan dalam penggunaan listrik.
Melalui pendekatan yang interaktif dan edukatif, para siswa diajak untuk memahami cara menggunakan listrik dengan aman, mengenal bahaya bermain di dekat instalasi listrik, serta bagaimana bersikap jika terjadi gangguan listrik di lingkungan sekitar.
Manager PLN UP3 Bogor, Grahaita Gumelar, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian PLN terhadap keselamatan masyarakat, terutama anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
“PLN tidak hanya fokus pada penyediaan listrik yang andal, tetapi juga memiliki tanggung jawab moral untuk memastikan masyarakat memahami cara menggunakan listrik dengan aman. Edukasi sejak dini sangat penting agar anak-anak terbiasa bersikap hati-hati dan peduli terhadap bahaya listrik di sekitarnya,” ujar Gumelar.
Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat, Sugeng Widodo, mengapresiasi langkah aktif yang dilakukan oleh PLN UP3 Bogor dalam meningkatkan kesadaran keselamatan kelistrikan di lingkungan pendidikan.
“Keselamatan adalah prioritas utama dalam operasional PLN. Kami sangat mendukung kegiatan edukasi seperti ini karena membangun budaya keselamatan sejak dini akan berdampak besar dalam mengurangi potensi bahaya listrik di masa depan,” ungkap Sugeng.
Melalui kegiatan ini, PLN berharap pesan keselamatan listrik dapat tersampaikan dengan baik kepada para siswa dan lingkungan sekolah, sehingga mereka dapat menjadi agen perubahan yang mengingatkan orang di sekitarnya untuk selalu waspada dan peduli terhadap bahaya listrik.***

