Saturday, 24 January 2026
HomeEkonomiInsanul Fahmi Akui Salah Usai Nikahi Inara Rusli Secara Siri, Minta Maaf...

Insanul Fahmi Akui Salah Usai Nikahi Inara Rusli Secara Siri, Minta Maaf ke Wardatina Mawa

Bogordaily.net – Polemik rumah tangga pengusaha muda Insanul Fahmi kembali menjadi perhatian publik setelah ia secara terbuka menyampaikan pernyataan terkait keputusannya menikah siri dengan Inara Rusli di tengah status pernikahannya dengan Wardatina Mawa.

Untuk pertama kalinya, Insanul angkat bicara dan mengakui kesalahan yang telah ia perbuat. Ia menegaskan bahwa polemik yang kini bergulir sepenuhnya merupakan tanggung jawab pribadinya sebagai seorang suami dan kepala keluarga.

Pengakuan tersebut disampaikan Insanul melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Dalam pernyataannya, pria asal Medan itu menekankan bahwa tidak ada pihak lain yang layak disalahkan atas kegaduhan yang terjadi.

“Saya tegaskan tidak ada pihak lain yang patut disalahkan selain diri saya sendiri. Kekecewaan ini murni tanggung jawab saya sebagai laki-laki,” katanya.

Insanul juga mengungkapkan penyesalannya karena dinilai gagal menjaga amanah serta kehormatan pernikahan yang telah ia bangun bersama Mawa. Ia menyadari tindakannya telah menimbulkan luka batin mendalam, terutama bagi istri pertamanya.

Saat ini, Insanul mengklaim tengah melakukan introspeksi diri dan berupaya memperbaiki sikap serta akhlaknya. Ia menyebut proses tersebut sebagai langkah awal untuk menjadi pribadi yang lebih bertanggung jawab, khususnya dalam lingkup keluarga.

“Ke depan, fokus hidup saya adalah memperbaiki akhlak dan bertanggung jawab sepenuhnya kepada keluarga, terutama anak,” lanjutnya.

Melalui pernyataan terbuka tersebut, Insanul juga menyampaikan harapannya agar Mawa suatu hari bersedia membuka pintu maaf. Meski demikian, ia menegaskan tidak ingin memaksakan kehendak dan memahami bahwa proses pemulihan luka emosional membutuhkan waktu panjang.

“Saya tidak akan memaksa, tetapi saya tidak akan berhenti berharap. Saya siap menunggu sampai pintu maaf itu terbuka,” ungkapnya.

Di penghujung pernyataannya, Insanul turut menyinggung proses hukum yang saat ini tengah berjalan di Polda Metro Jaya.

Ia menyatakan kesiapannya untuk menjalani seluruh tahapan hukum secara kooperatif sebagai bentuk pertanggungjawaban atas keputusan dan perbuatannya.

Insanul menegaskan bahwa langkah tersebut diambil sebagai bentuk konsekuensi moral dan hukum atas polemik yang kini menyeret kehidupan pribadinya ke ruang publik.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here