BOGORDAILY – Menyiapkan nggaran sebesar Rp 127 juta yang berasal Dana Alokasi Umum, Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Saeal akan bangun kawasan wisata alam berupa camping ground serta arung jeram di sepanjang aliran Sungai Ciliwung.
Lurah Sukaresmi, Susanto, menjelaskan pihaknya akan memanfaatkan potensi Sumber Daya Alam yang ada di kelurahannya berupa aliran Kali Ciliwung. Menurutnya kawasan itu sangat cocok untuk olahraga Rafting atau Arum Jeram. Pihaknya juga melakukan penataan disejumlah tempat strategis untuk dijadikan lokasi camping ground.
“Kami akan menata aliran sungai supaya menjadi kawasan wisata alam. Tempat di sekitar sungai akan dibenahi supaya menjadi lokasi perkemahan,” papar Susabto.
Diakui Susanto, arus sungai Ciliwung yang bembelah kawasan Sukaresmi, kerap dimanfaatkan oleh para pelancong untuk memacu adrenalin dalam kegiatan arung jeram. Karena tempat itu cukup menyita perhatian wisatawan. Maka pihaknya akan melakukan penataan.
“Kami akan memfasilitasi masyarakat yang ingin berwisata,” cetusnya.
Langkah yang telah ditempuh untuk mewujudkan areal tersebut menjadi tempat wisata alam, yaitu dengan merapihkan jalan setapak menuju Kali Ciliwung.
“Kita sudah membuat jalan setapak lebih indah dan nyaman bagi para para pejalan kaki. Nantinya kita akan buatkan juga trek bagi yang ingin jogging sambil menikmati suasa alam yang masih murni berupa gemericik air sungai Ciliwung,” ungkap Susanto.
Menurutnya, beberapa kali Wali Kota Bogor sering berkunjung dan beberapa kali sempat camping di kawasan tersebut.
“Pak Bima sering datang, pernah beberapakali Camping di sini, kadang saya bersama staf kelurahan pun kalo rapat suka disini. Sambil lihat-lihat pemandangan,” akunya.
Ia berharap kedepannya mampu bekerjasama dengan Dinas Pariwisata untuk mengembangkan kawasan wisata alam yang ada di wilayahnya itu.
“Kami juga akan mengelola ekonomi kreatif sebagai oleh-oleh bagi pengunjung saat pulang dari sini, saya berharap kami bisa bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan dinas-dinas terkait,” pungkasnya. (Egi)