Bogordaily.net – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Sukaraja, KH. Lukmanul Hakim tiba-tiba pingsan saat hendak mengikuti Reses bersama anggota DPRD Kabupaten Bogor di Daerah Pemilihan (Dapil) I, Kamis 11 Februari 2021.
Reses masa persidangan II DPRD Kabupaten Bogor yang akan diselenggarakan di aula Sukaraja tiba-tiba dikagetkan oleh Ketua MUI Kecamatan Sukaraja yang mendadak pingsan saat berbincang dengan ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto.
“Beliau saat ngobrol masalah pondok pesantren yang akan dibawakan ke reses, tiba-tiba pingsan,” jelas Ketua DPRD Kabupaten Bogor kepada wartawan, Kamis 11 Februari 2021.
Menurut Ketua DPRD Kabupaten Bogor, tokoh ulama tersebut memiliki gejala darah tinggi sehingga diharuskan dirawat secara intensif oleh pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor.
“Ternyata setelah diperiksa pihak kesehatan, beliau memiliki gejala darah tinggi,” lanjut Rudy.
KH. Lukmanul Hakim langsung dibawa petugas Dinas Kesehatan ke Rumah sakit Cibinong untuk mendapatkan perawatan intensif. ***