Bogordaily.net – Direktur utama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor, dr. Ilham Chaidir telah melakukan vaksin Covid – 19 kedua kali pada 28 Januari 2021.Menurutnya, penyuntikan vaksin pertama maupun keduanya tidak ada efek samping apapun. Dirinya merasa aman-aman saja.
“Alhamdulillah dari vaksinasi pertama aman, tidak pusing, tidak ada efek samping apapun, aman. Yang kedua alhamdulillah juga enggak merasakan apapun,” ucapnya.
Dirut RSUD ini berpesan agar warga Kota Bogor yang akan divaksin tahap selanjutnya, tidak usah takut atau khawatir.
“Saya berpesan kepada masyarakat Kota Bogor yang akan mendapat vaksin, tidak usah takut untuk melakukan vaksinasi,” jelasnya.
dr. Ilham Chaidir, juga mengatakan vaksin Covid–19 mempunyai efek baik yang manfaat bagi imunitas tubuh.
“Jika sudah di vaksin Covid – 19, kekebalan tubuh kita menjadi kuat untuk dapat melawan virus corona dan menghindari efek yag buruk jika terkena Covid-19,” paparnya.
Dr. Ilham menambahkan, meski sudah mendapatkan vaksin, namun kemungkinan masih bisa terpapar. Hanya saja resiko terpaparnya lebih kecil.
“Orang yang sudah disuntik vaksin Covid – 19 masih bisa terpapar, tetapi resikonya tidak sebesar kalo tidak di vaksin,”tambahnya.
Selain itu, ia menambahkan vaksin Covid – 19 bisa menghindari efek yang lebih buruk.
“Setelah di vaksin, itu juga bisa menghindari efek buruk, yang bahkan bisa menyebabkan kematian,” jelasnya.
Sebelumnya, Dirut RSUD Kota Bogor menjadi peserta vaksin pertama, di tingkat Kota Bogor bersama dengan Forkompinda. Adv