Monday, 30 September 2024
HomeBeritaBPBD Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Setiap Masjid

BPBD Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Setiap Masjid

Bogordaily.net – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, melakukan penyemprotan disinfektan di setiap masjid-masjid dalam rangka antisipasi penyebaran Covid-19 selama bulan ramadhan.

Hal tersebut dilakukan karena perintah langsung dari Wali Kota Bogor, Bima Arya agar dapat menekan lonjakan angka yang terkena Covid-19 di Kota Bogor.

“Penyemprotan dilakukan atas perintah langsung bapak Wali Kota untuk antisipasi lonjaka angka Covid-19 di bulan ramadhan ini walaupun angka nya sudah menurun” ujar Kepala pelaksana BPBD Kota Bogor, Theofilo Patrocinio.

Theo mengungkapkan, diperbolehkan nya tarawih walaupun dibatasi, namun masyarakat pasti akan lebih banyak yang antusias untuk tarawih maka program penyemprotan ini BPBD lakukan.

Dalam kegiatan ini, BPBD kordinasi dengan Departemen Agama untuk meminta data masjid-masjid besar yang sering dipakai melaksanakan tarawih.

Theo mengatakan, kegiatan penyemprotan disinfektan dilakukan sekitar 2 sampai 3 masjid setiap hari dari awal puasa agar mencegah penyebaran Covid-19 dari masjid yang telah dipakai.

“Masjid yang malamnya sudah dipakai kita melakukan penyemprotan agar besoknya sudah steril” ucapnya.

Theo menjelaskan, data masjid yang sudah dilakukan penyemprotan saat ini sekitar 34 masjid yang sudah terlaksana.

Penyemprotan dilakukan pada pukul 13.00 siang sampai jam 17.00 sebelum buka puasa dengan berkordinasi dengan pengurus masjid setempat.

Tidak hanya melakukan penyemprotan, setelah penyemprotan BPBD pun memberikan masker dan hand sanitizer kepada masjid-masjid tersebut agar para jamaah tetap bisa menjalani prokes yang ditentukan.

“Untuk masker kita kasih sekitaran 100 masker dan hand sanitizer yang 500ml kita kasih kasih 2 buah” ungkapnya. ***

Penulis : Arsal

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here