Saturday, 23 November 2024
HomeKabupaten BogorHasilkan Delapan Rekomendasi Rakerda, PKS Siapkan Tokoh Untuk Pimpin Kabupaten Bogor

Hasilkan Delapan Rekomendasi Rakerda, PKS Siapkan Tokoh Untuk Pimpin Kabupaten Bogor

Bogordaily.net – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bogor menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda), pada Sabtu 29 Mei 2021. Rakerda yang berlangsung di Aula Kantor DPD PKS Kabupaten Bogor dengan protokol kesehatan yang ketat menelurkan delapan rekomendasi.

Menutup rangkaian Rakerda Ketua DPD PKS Kabupaten Bogor Dedi Aroza membacakan delapan rekomendasi di depan peserta yang hadir, yang terdiri dari pengurus DPD, anggota dewan pusat,wilayah dan daerah dapil Kabupaten Bogor.

“Delapan rekomendasi ini menjadi kewajiban struktur dan anggota untuk mewujudkannya. Masing-masing memiliki peran yang penting dalam pemenuhan target-target yang dicanangkan,” ujar Dedi Aroza.

Dedi juga optimis mesin partai dapat bergerak melaksanakan rekomendasi Rakerda dengan delapan rekomendasi tersebut. Struktur melangkah secara terarah, mewujudkan harapan rakyat terhadap kiprah PKS.

“Dalam berbagai kesempatan, saya bertemu masyarakat dan mendengarkan berbagai aspirasi dan keinginan. Intinya, masyarakat berharap besar pada PKS. Mereka akan menyalurkan aspirasinya kepada PKS, bahkan ingin turut serta menjadi anggota PKS. Ini sebuah kepercayaan bagi kami untuk mewujudkan cita-cita tersebut ,” papar pria yang juga merupakan Anggota DPRD Kabupaten Bogor itu.

Kepercayaan yang diharapkan kepada PKS itu, lanjutnya menyangkut langkah nyata yang akan menjadikan anggota dewan dari PKS Dapil Kabupaten Bogor terus berupaya menghadirkan solusi konkrit dari permasalahan yang dialami masyarakat Kabupaten Bogor.

Selain itu, ia berharap para anggota dewan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah terkait program-program lainnya seperti kepemudaan dan yang menyangkut tentang perempuan.

“Kami mendorong dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah agar memberi ruang kreatif dan partisipasi kepada pemuda dan perempuan seperti program-program pemberdayaan dan pemberian bantuan. Dua segmen itu yang akan menjadi perhatian pemerintah. Hal itu diperkirakan bahwa di tahun-tahun mendatang akan adanya bonus demografi, yakni jumlah pemuda yang lebih banyak dan perlu mendapatkan perhatian lebih,”ungkapnya.

Kemudian, sebagai partai besar dan pemenang kedua di Kabupaten Bogor, ia mengungkapkan PKS telah menyiapkan tokoh untuk menjadi pemimpin Kabupaten Bogor serta mendukung dalam beberapa program termasuk terkait delapan rekomendasi yang telah rampung.

“Sebagai sebuah partai politik sudah sewajarnya memiliki target yang bisa diraih. Jangankan partai politik, bahkan jalur independen pun terbuka lebar untuk mencalokan diri sebagai kepala daerah atau garda terdepan yang tentunya guna memajukan daerahnya menjadi lebih baik,” tuturnya.

“Tidak ada salah jika PKS sejak dini menyampaikan hal ini kepada anggota dan masyarakat Kabupaten Bogor. Tentu dalam konteks sebagai bentuk komunikasi politik dan pendidikan politik,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu Rakerda juga diadakan secara online melalui akun sosial media PKS Kabupaten Bogor.***

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here