Saturday, 19 April 2025
HomeKota BogorKolaborasi Kebangsaan, 1.000 Pelajar Jalani Vaksinasi di Kebun Raya Bogor

Kolaborasi Kebangsaan, 1.000 Pelajar Jalani Vaksinasi di Kebun Raya Bogor

Bogordaily.net – Mendorong terciptanya Pembelajaran Tatap Muka, Siliwangi melakukan berupa melaksanakan vaksinasi terhadap siswa di sejumlah lokasi. Total yang mengikuti vaksinasi kolaborasi mencapai 16.279 siswa.

Kegiatan vaksinasi bernama , memfasilitasi vaksinasi Covid-19 untuk Pelajar SMP Kota Bogor, dilaksanakan di Kebun Raya Bogor (Taman Capellen) dengan sasaran 1.000 pelajar sekolah di Kota Bogor pada, Sabtu 28 Agustus 2021.

Kegiatan dihadiri Ketua Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid, Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto, Kapolda Jabar Ahmad Dofiri, Ketua Kadin Jawa Barat, Kadin Kota Bogor, Almer Faiq Rusydi, Kapolresta Bogor Kota Susatyo Purnomo Condro dan Dandim 0606 Kota Bogor Kolonel Inf Roby Bulan.

Pangdam lll/Siliwangi, Mayjen TNI Agus Subiyanto mengatakan bahwa kegiatan serbuan vaksinasi ini meyasar kepada siswa SMP dan SMA se-Jawa Barat yang di gelar serentak di 25 pos TNI Kodim.

“Kegiatan serbuan vaksinasi ini, kita berkolaborasi dengan Kadin Indonesia, Kadin Jawa Barat, Kadin Kota Bogor dan Polda Jawa Barat. Untuk total jumlah yang divaksin 16.279 siswa-siswi,” katanya.

Dalam menghadapi Covid-19, TNI mempunyai geray pos untuk melaksanakan Vaksinasi. Kalau di Kodam ada 39 titik pos pelaksanaan Vaksinasi.

“Setiap hari kita melaksanakan Vaksinasi kepada masyarakat dengan jumlah vaksinator 1.429 orang dari TNI Porli dan relawan,” ujarnya.

Untuk itu serbuan vaksinasi ini akan terus dilaksanakan dengan cara kolaborasi Kodim dan instansi yang lain agar cepat membentuk herd immunity.

“kita juga dapat arahan dari pemerintah untuk mempercepat Vaksinasi supaya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) bisa diadakan. Sebab, di Jawa Barat ada 2 juta siswa. Maka dari itu setiap hari nya kita akan lakukan serbuan vaksinasi khusus untuk para pelajar,” jelasnya.

“Sampai saat ini Vaksinasi pelajar se Jawa Barat baru mencapai angka 10 persen,” tambahnya.

Di tempat yang sama, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid mengapresiasi terhadap TNi Porli bisa berkolaborasi dengan kegiatan Serbuan vaksinasi untuk para pelajar SMP dan SMA.

“Saya sangat apresiasi sekali dengan kegiatan kolaborasi ini bisa berjalan bersama, dan kita sangat mendukung vaksinasi berjalan terus,” ucapnya.

Dengan demikian, semoga banyak Komunitas, pengusaha lainnya bisa membantu atau bergerak untuk vaksinasi ini.

“Harapan nya kita harus menang melawan pandemi ini,” harapnya.

Selanjutnya Almer Faiq Rusydi memaparkan, pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini bertujuan untuk percepatan vaksinasi menuju sekolah tatap muka.

“Kami targetkan dapat memberikan total 1.000 dosis vaksin kepada pelajar SMP Kota Bogor,” ujar Kadin kota Bogor, Almer Faiq Rusydi.

Adapun pelaksanaan vaksin digelar serentak di beberapa titik lokasi lainnya yang tersebar di Jawa Barat.

Selain vaksinasi juga akan dilaksanakan penyerahan bantuan secara simbolis bantuan 2 unit Mobil Vaksin keliling dan 50 Unit Tabung Oksigen dari Kadin Indonesia kepada Kadin kota Bogor.*

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here