Friday, 3 May 2024
HomeBeritaWarunk266, Tempat Sederhana Penuh dengan Keharmonisan

Warunk266, Tempat Sederhana Penuh dengan Keharmonisan

Bogordaily.net – Berawal dari sebuah ide pada saat wfh dimasa Covid-19, Hari Rahman dan Lia Laela Qodariah pasangan suami istri membuat toko sembako yang kemudian berkembang menjadi tempat , yang berlokasi di Jalan rahayu, no 266 RT2/RW1, Kecamatan , Kabupaten Bogor.

Nama sendiri sebenarnya adalah No rumah pemilik, sejak tahun 1971. Kemudian Lia Laela Qodariah mengabadikan no 266 rumahnya untuk di jadikan nama sampai sekarang.

“Alhamdullilah sekarang sudah menginjak usia 1 tahun,” kata pemilik Lia Laela Qodariah dan Hari Rahman kepada Bogordaily.net, Selasa 12 Oktober 2021.

Lebih lanjut Lia Laela Qodariah menceritakan bahwa, tepat pada 12 Oktober 2021 merayakan Anniversary yang ke 1 tahun.

Acara ini diadakan di sendiri dengan sederhana dan penuh hikmat. Perayaan ini berjalan sangat lancar, serta mematuhi protokol kesehatan ketat.

Acara dimulai dengan pembacaan doa bersama, dilanjut dengan makan-makan atau ngaliwet yang diadakan oleh Warunk266 untuk para tamu undangan.

Serta tidak lupa juga live music yang disediakan khusus untuk para tamu undangan yang ingin bernyanyi.

Lia juga menjelaskan lebih detail bahwa Warunk266 ini adalah tempat yang sederhana penuh dengan keharmonisan bagi setiap tamunya yang datang, berbagai menu banyak disuguhkan, dari mulai kopi, cemilan, indomie rebus, es jeruk dan lain-lain.

“Jadi ya kita menyediakan tempat untuk para pelanggan yang datang, serta memberikan harga yang murah namun tidak murahan,” tambahnya Lia

“Strategi pemasarannya juga dari mulut ke mulut aja orang jadi tau Warunk266 ini,” tambahnya lagi

“Kami ingin Warunk266 terus berkembang,dan menjadi sebuah wadah untuk kawan lama bersilaturahmi,” harap Hari dan Lia.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here