Friday, 3 May 2024
HomeKota BogorSambil Bakar Menyan, Ratusan Budayawan Geruduk Balai Kota Bogor

Sambil Bakar Menyan, Ratusan Budayawan Geruduk Balai Kota Bogor

Bogordaily.net – Merasa tuntutannya tidak digubris pihak pengelola , masyarakat dari berbagai elemen yang mengatasnamakan hari ini Rabu 13 Oktober 2021 menggeruduk Balai Kota Bogor untuk kembali menyampaikan tuntutan mereka terkait wisata malam yang tak kunjung dihentikan.

Selain berorasi para tersebut terlihat membakar menyan di halaman balai kota sambil berdoa.

Koordinator aksi para Lutfi Suyudi dengan mengenakan dan celana hitam ala kampret serta slendang diikatkan di kepala dengan lantang menyampaikan tuntutannya menolak wisata malam di karena mengganggu nilai-nilai dan fungsi dari pusat pabuyutan kerajaan Sunda.

“Pokoknya wisata malam segera ditutup karena jelas merusak marwah” Kata Lutfi kepada Bogordaily.net Rabu 13 Oktober 2021.

Selain itu para perwakilan dari Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Bantuan Hukum Kujang Padjajaran Siliwangi memberikan karangan bunga yang diletakan tepat di halaman depan Balai Kota Bogor.

Tulisan karangan bunga tersebut adalah turut berduka cita atas dibukanya Kebun Raya Bogor yang telah merobek-robek marwah warisan budaya Indonesia. “Jaga leuweng urang, jaga leuweng samida tong aya nu ngusik ruh marwah warisan budaya Indonesia.” (Irfan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here