Bogordaily.net – Langkah manajemen Manchester United yang memecat Ole Gunnar Solskjaer dari kursi pelatih, kurang dari 24 jam pasca The Red Devils kalah memalukan dari tim papan bawah Wartford, Sabtu malam 20 November 2021, membuat kursi pelatih MU kosong.
Sejumlah nama pun muncul untuk menjadi kandidat pelatih MU mulai dari Zinedine Zidane, Brendan Rodgers dan Mauricio Pachettino. Nama yang paling santer adalah Pachettino. United cukup yakin bisa membujuk Pochettino untuk cabut dari PSG musim depan.
Keyakinan itu juga diperkuat oleh desakan dari Sir Alex Ferguson yang diketahui masih memiliki pengaruh kuat di Old Trafford. Walaupun pria berkebangsaan Skotlandia tersebut telah meninggalkan dunia sepak bola sejak tahun 2013.
Ferguson mendesak manajemen Manchester United untuk merekrut Pochettino. Pria asal Argentina itu memang sempat jadi pilihan the Red Devils untuk menggantikan Jose Mourinho sebelum Solskjaer bersinar sebagai pelatih interim.
Pochettino sedang menikmati masa-masa bahagianya di PSG saat ini. Namun eks Manchester United, Gary Neville, percaya kalau Pochettino takkan ragu mengemas barangnya dan pindah dari Paris kalau the Red Devils memberinya proposal.
“Saya pikir Mauricio Pochettino – walaupun dia tidak pernah mengatakannya – dia akan pergi ke Man United dengan kontrak lima tahun besok,” kata Neville kepada Sky Sports.
“Dia akan melihat sekelompok pemain itu, melihat klub dan menyadari bahwa dia mungkin bakalan mampu meraih lebih dari apa yang diinginkan di Man United.”***