Bogordaily.net – Wakil Walikota Bogor Dedie A Rachim berkesempatan membuka kain selubung peresmian papan nama kantor 808 Property Bogor, Rabu 22 Desember 2021.
Berpusat di Bandung dan didirikan tahun 2016, Kantor cabang pertama 808 Property ini beralamat di Jalan Sudirman Gang Baru no 39, Bogor.
Dedie Rachim menyambut baik kehadiran 808 Property di kota Bogor. BPHTB ( Biaya Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan) adalah penyumbang kedua terbesar pendapatan daerah Kota Bogor.
“Semoga di tahun 2022 nanti, pasar properti di Bogor bisa membaik,” lanjut orang nomor 2 di Bogor ini, yang diamini seluruh hadirin.
Turut hadir dalam kesempatan ini, Ibu Suwanda, ketua DPC Asosiasi Real Estate Broker Indobesia (AREBI) Bogor beserta Willyanto, Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan DPC AREBI Bogor.
“Kami turut bergembira atas kehadiran 808 Property di kota Bogor. Semoga bisa turut memberikan kontribusi pada pasar properti khususnya kota Bogor, yang sudah berangsur angsur membaik setelah redanya pandemi Covid 19,” tutur Suwanda.
“808 Property akan menjadi anggota ke 52 AREBI Cabang Bogor. Di seluruh Indonesia sendiri, anggota yang terdaftar sudah mencapai 2.000 lebih,” Willyanto menambahkan.
(Johnny Pinot)