Bogordaily.net – Holywings yang kini sudah beroperasi di Kota Bogor, kini kembali menjadi perbincangan warganet. Pasalnya, akun Twitter @txtdaribogor mengunggah sebuah potret yang memperlihatkanĀ menu Holywings di Bogor.
Unggahan ini pun langsung mendapatkan sejumlah respons yang beragam.
Akun @txtdaribogor mengunggah potret menu Holywings Bogor yang begitu berbeda dari yang biasa ditemui di anak cabang Holywing lainnya.
Holywings diketahui sebagai salah satu tempat atau bar yang menyediakan berbagai minuman beralkohol dan berbagai variannya.
Namun, kali ini, sebuah akun Twitter @txtdaribogor mengunggah sebuah potret yang memperlihatkan deretan menu yang begitu berbeda dariĀ yang biasa disediakan di berbagai bar.
āHolywings syariah,ā tulis akun Twitter @txtdaribogor.
āHolywings Bogor beneran jual Bajigur,ā tulisan yang ada di potret tersebut.
Bahkan, daftar tersebut juga terdapat berbagai makanan khas lainnya. Selain Bajigur, dalam daftar tersebut juga ada Es Teler, Selendang Mayang, Dawet Ayu, Bir Kotjok, Wedang Jahe, hingga Es Kuwut.
Tak hanya itu, sejumlah menu khas tradisional tersebut pun dibanderol dengan harga yang sama yaitu Rp38 ribu.
Kemudian, seorang warganet membalas unggahan tersebut dengan memperlihatkan video terkait pesanan salah satu menu tradisional yang ternyata gelasnya begitu mirip dengan gelas untuk menghidangkan minuman beralkohol.
Sontak, unggahan yang memperlihatkan menu Holywings versi āsyariahā ini pun langsung mencuri perhatian sejumlah warganet.
āWedang jahe 38k. Jahenya ditanem di tanah sengketa kali ya,ā tulis akun @naduaaar.
āBeneran gini ??? Es telernya pake sirup apa pake yg lain ?ā sahut akun @jajanterooss.
āCuman di bogor holywings jualan bajigur,ā timpal akun @macchiatotimee.
āBajigur asli ciliwung,ā balas akun @RakomJaya.
Unggahan dari akun @txtdaribogor ini pun telah diritwit lebih dari seribu kali dan disukai lebih dari 8 ribu kali.***