Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaPenyebab Gusi Berdarah dan Cara Mengatasinya

Penyebab Gusi Berdarah dan Cara Mengatasinya

Bogordaily.net–Gusi berdarah bisa disebabkan oleh banyak hal. Meski bukan masalah serius, tetapi sangat direkomendasikan untuk segera diatasi dengan melakukan tindakan penanganan. Berikut penyebab gusi berdarah seperti dilansir dari Suara.com.

Penyebab pertama bisa jadi karena penyakit gigi dan gusi. Penyakit seperti gingivitis dipicu adanya timbunan plak atau sisa makanan dan bakteri pada gigi yang jarang dibersihkan. Kemudian beberapa penyakit tertentu juga bisa jadi pemicu terjadinya gusi berdarah. Mulai dari anemia, gangguan pembekuan darah, sirosis, leukemia, diabetes, hingga gangguan autoimun.

Penyebab lainnya adalah kurangnya nutrisi. Pola makan yang kurang sehat bisa jadi pemicu selanjutnya. Kekurangan Vitamin C, Vitamin B, hingga VItamin K, bisa jadi penyebab gusi berdarah dan kurang kuat.

Terjadinya perubahan hormon juga bisa menjadi salah satu penyebab. Hal ini awam terjadi pada yang berada di masa kehamilan. Perubahan hormon secara masif bisa jadi pemicu terjadinya gusi berdarah, sehingga menjadi lebih sensitif dan mudah terluka.

Nah untuk mengatasi gusi berdarah akan sangat baik jika dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu, sehingga dapat diketahui penyebab utama dan obat paling tepat. Namun, beberapa obat gusi berdarah juga bisa dicoba, bila kondisinya tidak terlalu parah.

Pertama, Asam Traneksamat. Obat ini adalah opsi yang bisa digunakan untuk membantu pembekuan darah, sehingga gusi berdarah bisa lekas berhenti. Obat ini biasanya juga hanya dapat diperoleh dengan resep dokter.

Kedua, suplemen vitamin. Cara ini bisa digunakan jika gusi berdarah disebabkan oleh kekurangan asupan vitamin.

Ketiga, adalah berkumur air garam. Cara ini terbilang tradisional, tetapi menjadi obat gusi berdarah yang cukup ampuh. Selain membantu mempercepat pendarahan berhenti, larutan garam juga bisa membantu mengurangi resiko iritasi dan pembengkakan.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here