Saturday, 23 November 2024
HomeKabupaten BogorDPRD Kabupaten Bogor Dorong Layanan RSUD Leuwiliang Lebih Maksimal

DPRD Kabupaten Bogor Dorong Layanan RSUD Leuwiliang Lebih Maksimal

Bogordaily.net–Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Leuwiliang dinilai kurang maksimal. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor Ridwan Muhibi.

Ridwan menyebut banyak masyarakat yang mengeluhkan terkait layanan RSUD Leuwiliang kepada DPRD Kabupaten Bogor.

“Masih banyak pasien yang mengeluh terkait pola pelayanan, masih banyak masyarakat yang datang ke rumah sakit Kota Bogor karena pola pelayanan yang kurang maksimal harus diperbaiki,” ujar Ridwan kepada Bogordaily.net, Selasa, 15 Maret 2022.

Lebih spesifiknya, kata dia, dalam pola pelayanan yang dimaksud meliputi pelayanan administrasi, unit gawat darurat (UGD), serta pelayanan pasien RSUD Lewiliang.

“Semua harus diperbaiki, nanti kami dari Komisi IV tentunya kalau memang ini tidak bisa diperbaiki secepatnya akan kami panggil juga,” sambung Ridwan.

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor Ridwan Muhibi.(Albin/Bogordaily.net)

Lebih lanjut Ridwan melihat pasien yang tinggal di wilayah barat Kabupaten Bogor lebih memilih ke rumah sakit swasta. Dampaknya kata dia, pendapatan akan masuk ke Kota Bogor. Sehingga Ridwan berharap kedepanya agar pelayanan dapat lebih dimaksimalkan.

“Kan sudah bagus RSUD itu berasal dari uang rakyat, jadi harus dikedepankan pola humanis. Ya artinya memang betul banyak pasien yang tidak tahu cara mekanismenya jadi pihak RSUD harus tahu cara pola humanis untuk perbaikan,” jelasnya.

Untuk rumah sakit daerah lainnya, Ridwan mengaku sejauh ini belum menerima banyak keluhan terkait layanan seperti di RSUD Ciawi dan RSUD Cibinong.

“Tapi saya lihat tidak sepenuhnya, seperti RSUD Ciawi, RSUD Cibinong bagus, tidak banyak masyarakat yang mengeluh,” tutupnya.(Albin Pandita Febriyantama)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here