Bogordaily.net – Tumpukan sampah di pinggir Jalan Alternatif Kedungbadak, Kelurahan Kedungbadak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor bukan menjadi prioritas Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bogor.
Kabid Pengelolaan Persampahan, Feby Darmawan mengatakan, sampah tersebut memang tidak diangkut karena petugas lebih fokus mengangkut sampah yang ada di Tempat Pembuangan Sementara (TPS).
Feby menambahkan bahwa, sampah tersebut telah selesai dibersihkan, Kamis, 14 April 2022.
“Sudah selesai, tadi pagi diangkut oleh tim,” ujar Feby Darmawan.
Hal tersebut dilakukan mengingat ada aduan warga sekitar terkait sampah di pinggir Jalan Alternatif Kedungbadak yang tidak pernah diangkut oleh DLH Kota Bogor.
“Tapi tetap kewenangannya di kami untuk diangkut sampah domestik apapun. Hanya saja ada yang sudah di jadwal rutin berdasarkan TPS, ada yang sampah ilegal berdasarkan laporan,” tegasnya.
Meski begitu, Feby menambahkan, pihaknya selalu mensosialisasikan dengan RT dan RW untuk mengajukan permohonan layanan, apabila belum ada layanan pengangkutan ke wilayahnya.
Sebelumnya diberitakan, berdasarkan informasi warga sampah-sampah tersebut tidak pernah diangkut oleh petugas kebersihan dari DLH Kota Bogor. Sehingga, warga membersihkannya dengan membakar.
“Kalau tidak salah semenjak saya tugas di sini, baru satu kali diangkut oleh petugas DLH,” ucap Lurah Kedungbadak, Karjono, Rabu, 13 April 2022.
Terkait permasalahan sampah tersebut, dirinya mengaku sudah koordinasi dengan DLH.
“Kita sudah koordinasi, katanya nanti setelah lebaran akan diangkut, berikut memberikan bantuan bak sampah. Tapi saat ini pengurus sedang membahas soal tempatnya di mana,” katanya.*
(Ibnu Galansa Montazerry)