Bogordaily.net – Festival Olahraga Rekreasi Olahraga Provinsi (FORPROV) IV Jawa Barat 2022, merupakan momentum penting bagi Pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Bogor, dalam meningkatan prestasi olahraga rekreasi ‘Kota Hujan’ di tingkat Jawa Barat.
Apalagi potensi olahraga masyarakat di Kota Bogor, maupun Jawa Barat semakin meningkat.
Ditambah dengan dukungan Pemerintah Kota Bogor, melalui ketersediaan fasilitas olahraga disediakan Pemerintah maupun swasta, sehingga membuat banyaknya pegiat olahraga rekreas bermunculan.
Jadi dengan dasar ini, Kontingen Kota Bogor, akan membuktikannya di ajang FORPROV 2022 kali ini, dengan mengirimkan tim untuk ambil bagian disemua cabang olahraga yang dipertandingkan pada multi event di Jawa Barat tahun 2022.
Hal itu dikatakan Ketua KORMI Kota Bogor, Zaenul Mutaqin, Rabu 11 Mei 2022.
“Ini merupakan kegiatan pertama KORMI Kota Bogor, dalam rangka mengikuti event tingkat Jawa Barat tahun 2022,” katanya.
Karena selama dua tahun kebelakang ini, kita terbatas akibat pandemi COVID-19, namun dengan melandainya penyebaran virus tersebut, kita sudah bisa kembali menggelar ataupun mengikuti even olahraga rekreasi di Kota Bogor, serta Jawa Barat,” kata Politisi PPP disela-sela pelepasan Kontingen KORMI Kota Bogor, di GOR Voli Pajajaran.
ZM sapaan akrab Zaenul Mutaqin menjelaskan, jika selama ini gebrakan KORMI Kota Bogor, belum terlalu kencang seperti KONI.
Namun ZM memaklumi hal tersebut, karena berbeda antara olahraga KORMI dengan KONI, karena KONI orientasinya lebih kepada prestise.
Meski dimikian, perbedaan yang ada disini KORMI tidak hanya memberikan prestasi, tapi KORMI juga punya orientasi dan punya target.
Bagaimana KORMI Kota Bogor bisa meningkatkan partisipasi masyarakat dalam berolahraga. Namun melalui FORPROV 2022, KORMI Kota Bogor, akan berusaha memberikan prestasi terbaik olahraga rekreasi Kota Bogor di ajang FORPROV 2022.
Adapun cabang olahraga yang diikuti Kontingen Kota Bogor di ajang FORPROV 2022 di antaranya enam cabang Olahraga Kesehatan Kebugaran (OKK), empat cabang Olahara Tradisional Kreasi Budaya (OTKB), dan satu cabang Olahraga petualangan dan tantangan (OPT).
Sementara pada FORPROV Jawa Barat tahun 2022, KORMI Kota Bogor memberangkatkan sepuluh Induk Olahraga (INORGA) yang terdiri dari:
1. Rumpun Olahraga Kesehatan Kebugaran ( OKK) sebanyak 6 Inorga yang akan ikut serta, lokasi
Kegiatan di Kota Sukabumi tanggal 14-15 Mei 2022, dengan data sebagai berikut :
1) Badan Pengelola Kelompok Jantung Sehat 7 Pegiat, 2 mata lomba
2) Senam Tera Indonesia 11 Pegiat, 2 mata lomba
3) LSP-Satria Nusantara 6 Pegiat, 3 mata lomba
4) ILDI 23 Pegiat 4 grup, 2 mata lomba
5) Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes Indonesia(ASIAFI) 2 Pegiat, 2 mata lomba
6) The universal Line Dance 1 Pegiat, 1 mata lomba
2. Rumpun Olahraga Petualangan dan Tantangan sebanyak 1 Inorga yang akan ikut serta, lokasi kegiatan di Kabupaten Ciamis tanggal 20-22 Mei 2022, dengan data sebagai berikut :
1) Komisi Indonesia Skateboard (KIS) 2 Pegiat, 2 mata lomba
3. Rumpun Olahraga Tradisional Kreasi Budaya sebanyak 3 Inorga yang akan ikut serta, lokasi kegiatan di Kabupaten Sumedang tanggal 10-12 Juni 2022, dengan data sebagai berikut :
1) Federasi Seni Panah Tradisional Indonesia 9 Pegiat, 3 mata lomba
2) Aliansi Kung Fu Tradisional Indonesia 2 Pegiat, 2 mata lomba
3) Komunias Sumpitan Kota Bogor 8 pegiat, 2 mata lomba.
4. Eksibisi Senam Jabar Juara akan diikuti oleh Komunitas Beperes Indonesia (KBI).
Sedangkan penutupan acara tanggal 18 Juni 2022 di GOR Sabilulungan Kabupatenl Bandung**