Monday, 25 November 2024
HomeBeritaTerekam CCTV, Maling Motor di Gunung Putri Bogor Nekat Beraksi Siang Hari

Terekam CCTV, Maling Motor di Gunung Putri Bogor Nekat Beraksi Siang Hari

Bogordaily.net – Sepeda motor Honda Beat raib di bawa maling, pada siang hari di RT01/RW06 Desa Gunung Putri, Kelurahan
Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Peristiwa pencurian itu terjadi pada Minggu 28 Mei 2022. Aksi pelaku terekam CCTV dan videonya beredar di media sosial.

Dalam rekaman CCTV, 2 orang pelaku terlihat mengenakan kemeja berwarna biru dan salah satu pelaku menggunakan helm di kepalanya.

Terlihat 2 orang pelaku melancarkan aksinya tersebut pada siang hari saat kondisi rumah maupun jalanan sedang sepi

Salah satu pelaku berusaha untuk mengambil motor yang sedang di parkir di depan salah satu rumah, kemudian pelaku lainnya memantau menggunakan motornya.

Saat kondisi mulai sepi, pelaku langsung membawa motor korban, dan langsung tancap gas menjauh dari lokasi tersebut.

Menurut keterangan saksi yakni Fiqi Aris, kejadian terjadi pada 28 mei 2022 sekitar pukul 14.30 siang hari di Kp Bojong RT01/ RW06 Desa Gunung Putri, Kelurahan Gunung Putri Kabupaten Bogor.

“Persis di depan warung pemilik motor memarkirkan motornya dan saat itu bapak Iswahyudi sedang bekerja di masjid sebagai tukang bangunan,” ucapnya

Ia melanjutkan, datang 2 orang tak dikenal yang sempat bolak balik di lokasi kejadian menunggu waktu sepi untuk melancarkan aksinya.

“Kemudian datanglah orang tidak dikenal yang awalnya sempat bolak-balik di sekitar tkp sambil menunggu waktu sepi,” jelasnya

Selain itu, salah satu rekan yakni pak Asep sempat melihat ada orang di depan warung dan tak mengira bahwa akan terjadi tindak pencurian motor.

“Rekan kerja pak Iswahyudi yaitu pak Asep sempat melihat ada orang didepan warung sedang duduk diatas motornya tanpa mengira kalau itu akan terjadi tindakan pencurian motor, pak asep mengira kalau 2 orang itu adalah saudaranya yang akan meminjam motornya,” pungkasnya

Dan hanya dalam hitungan detik, 2 pelaku berhasil membawa motor honda beat milik Iswahyudi. Dalam hal ini belum ada tindakan apapun, hanya ada barang bukti CCTV.

Beruntung kejadian tersebut terekam oleh CCTV dan hingga saat ini belum ada tindak lanjut dari pihak kepolisian setempat.

Albin Pandita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here