Sunday, 24 November 2024
HomeKota BogorFAI UIKA Bogor adakan Pelatihan Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan

FAI UIKA Bogor adakan Pelatihan Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan

Bogordaily.net – Terwujudnya pendidikan bermutu dan memberikan kepuasan terhadap stakeholder merupakan kewajiban lembaga pendidikan. Untuk memenuhi tujuan tersebut, Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Ibn Khaldun Bogor (UIKA) mengadakan Pelatihan (Awareness) Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan SNI ISO 21001:2018.

Menurut Dekan FAI Universitas Ibn Khaldun Bogor (UIKA), Kholil Nawawi, pelatihan ini diadakan dalam rangka mengembangkan FAI agar kedepanya dapat memberikan pendidikan bermutu serta kepuasan terhadap peserta didik.

“Pelatihan ini diadakan dalam rangka mengembangkan FAI ke depan. Hal ini untuk memberikan pendidikan bermutu dan kepuasan terhadap peserta didik kita, ” ucapnya

Lanjutnya, dengan diadakan pelatihan ini diharapkan organisasi pendidikan khususnya FAI Universitas Ibn Khaldun dapat memenuhi syarat standar ISO 21001:2018. Sehingga memenuhi kepuasan stakeholder dan mewujudkan lembaga pendidikan yang baik.

“Dengan diadakan pelatihan ini diharapkan organisasi pendidikan khususnya FAI Universitas Ibn Khaldun dapat memenuhi syarat standar ISO 21001:2018. Sehingga memenuhi kepuasan stakeholder dan mewujudkan lembaga pendidikan yang baik,”jelasnya

Sementara, menurut TI Joniyasa selaku pemateri, ISO 21001 adalah alat manajemen umum bagi organisasi yang menyediakan produk dan layanan pendidikan sehingga mampu memenuhi standar kebutuhan dan persyaratan peserta didik dan pelanggan. Standar ini mengkhususkan pada persyaratan bagi Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan (SMOP).

“Adanya ISO 21001 ini mendorong lembaga pendidikan untuk menjadi lebih bertanggung jawab secara sosial dan menyediakan layanan pendidikan yang dapat diakses dan adil bagi peserta didik. Ini untuk kepentingan stakeholder”, pungkasnya

(Albin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here