Bogordaily.net– Goa Kiskendo di Kulonprogo menjadi salah satu destinasi wisata alam yang bisa menjadi pilihan saat mengunjungi Yogyakarta maupun Jawa Tengah. Terlebih wilayah Kulonprogo dikenal sebagai daerah dengan wisata alam yang memukau. Mulai dari pantai, perbukitan, air terjun, hingga goa dapat ditemukan di daerah ini.
Goa Kiskendo pertama kali ditemukan ratusan tahun lalu, tepatnya pada tahun 1820. Goa yang berlokasi di Girimulyo, Kulonprogo ini rupanya memiliki kisah yang menarik. Berdasarkan mitos pewayangan sebagaimana dilansir Suara.com, goa ini menjadi tempat pertempuran sengit antara raja serta patih melawan kakak beradik yang diperintahkan dewa untuk merebut dewi cantik yang diculik.
Goa Kiskendo ini sudah dibuka secara resmi menjadi destinasi wisata sejak tahun 1987 oleh Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta. Di tahun 2005, pengelolaan goa ini kemudian diserahkan pada Dinas Pariwisata Kulonprogo.
Goa ini sangat menarik untuk dikunjungi lantaran sudah dilengkapi dengan penerangan yang memadai. Jalan di dalamnya pun sudah dibangun sedemikian rupa untuk memudahkan para wisatawan yang ingin menyusurinya.
Meski demikian, Anda tetap harus berhati-hati saat melewatinya. Tetesan air di dalam goa membuat jalan di dalam menjadi sedikit licin. Beberapa bagian goa juga cukup rendah sehingga saat hendak melewatinya, pengunjung perlu menundukkan badan.
Petugas akan memberikan helm serta lampu kepala untuk memudahkan proses menyusuri goa ini. Tentu keselamatan pengunjung menjadi hal nomor satu di goa ini.
Di bagian dalam goa juga terdapat tempat pertapaan yang biasa didatangi oleh orang-orang yang memiliki tujuan tertentu. Suasana di dalam goa memang cukup hening untuk melakukan meditasi.
Tak hanya pemandangan goa yang menawan, di sini juga ada amphiteater yang menyajikan pementasan sendratari kolosal bertajuk Sugriwa – Subali. Sendratari ini dikemas dengan konsep yang sangat menarik dan benar-benar menghibur. Pengunjung juga akan diajak menilkmati gemulainya para penari saat menyajikan pentar Sugriwa – Subali.***