Tuesday, 26 November 2024
HomeBeritaHeboh Fenomena Citayam Fashion Week Disorot Media Asing

Heboh Fenomena Citayam Fashion Week Disorot Media Asing

Bogordaily.net–  Hebohnya fenomena Citayam Fashion Week di kawasan SCBD, Dukuh Atas, Jakarta ternyata sampai ke luar negeri. Media asing asal China bahkan ikut menyoroti Citayam Fashion Week yang menuai pro dan kontra di kalangan masyarakat Indonesia.

Media pemerintah China, Xinhua, merilis laporan yang berjudul “Asia Album: Catwalk on Zebra Crossing in Jakarta” pada akhir pekan lalu.

Dalam laporannya, seperti dilansir CNN Indonesia, Xinhua menyebutkan orang-orang terutama pemuda Jakarta dan sekitarnya berjalan bak model catwalk di tempat penyebrangan atau zebra cross area Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta Pusat.

Menyoroti Citayam Fashion Week, media asing Xinhua juga melampirkan foto yang memperlihatkan kerumunan warga berlenggak-lenggok di tengah keramaian zebra cross Duku Atas dan sekitarnya.

Salah satu foto tampak seseorang memegang tas warna coklat dan hoodie putih serta celana pendek diikuti seseorang bertopi hitam, jaket jeans, tas hitam dan minis dres hitam. Di belakangnya, menyusul perempuan berjilbab putih, kacamata hitam, dan outer garis-garis hitam putih. Ada pula seseorang dengan make up karakter, memakai topi ala petani dan outer biru motif daun.

Pada foto lain menunjukkan orang ramai-ramai mengenakan payung dan jalanan tampak basah. Namun, kondisi demikian tak mengurangi antusias warga memadati ruang publik ini.

Selain Xinhua, media China lain, Global Times (GT), juga ikut menyoroti fenomena yang tengah ramai di kalangan milenial dan generasi Z Jakarta ini.

GT juga menuliskan artikel dengan judul “Fashion Lovers Gather At Dukuh Atas area in Indonesia,” Mereka merilis foto yang tak jauh berbeda dengan Xinhua.

Seperti diketahui kawasan Dukuh Atas belakangan viral setelah muda-mudi yang berasal dari daerah penyangga Ibu Kota Jakarta terutama Citayam,  Bojonggede, Depok berkumpul di lokasi itu dengan gaya fesyen yang nyentrik dan khas.

Kawasan tersebut seketika viral di media sosial dan makin ramai dikunjungi masyarakat mulai dari rakyat biasa, selebritas, hingga politikus dan pejabat negara. Ajang fashion show mendadak kerap dilakukan di zebra cross Dukuh Atas hingga memicu kemacetan.

Citayam Fashion Week pun menjadi fenomena di tengah masyarakat yang muncul usai sejumlah remaja di antaranya berasal dari Depok, Bojong Gede, Citayam kerap menjadikan kawasan Dukuh Atas sebagai tempat ‘adu outfit’.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here