Tuesday, 26 November 2024
HomeNasionalBisnis Rental Pacar, Tarifnya Rp50 Ribu Hingga Rp1 Juta

Bisnis Rental Pacar, Tarifnya Rp50 Ribu Hingga Rp1 Juta

Bogordaily.net – Bisnis rental pacar tarifnya mulai Rp50 ribu hingga Rp1 Juta. Ini bukan fiksi tapi nyata.

Penyedia jasanya ada dan seliweran di dunia Maya. Ada yg online tapi ada juga offline.

Jasa rental ini adalah jasa rental pria. Sudah ada sejak tahun 2012 silam, tetapi layanan tersebut mulai ramai dibicarakan sejak beberapa waktu belakangan.

Melansir suara.com, salah satu yang bergerak di bisnis rental pacar ini adalah Rey (22) bukan sebenarnya. Dia mengungkapkan sudah menekuni profesi sebagai penyedia jasa rental pria sejak empat bulan lalu.

Ia yang saat ini masih berstatus mahasiswa di salah satu universitas di Yogyakarta tersebut mengaku tertarik untuk menjalani profesi sebagai penyedia jasa rental pria terinspirasi jasa serupa yang ada di Jepang.

Aku sempat liat di timeline YouTube tentang sisi unik Jepang nah di dalam video itu ada jasa seperti ini jasa rental pria, girlfriends dan keluarga, family romance kalo ga salah namanya,” ucapnya saat ditemui belum lama ini.

Ia menegaskan jasa rental pria ini bukanlah seperti yang dibayangkan serupa jasa esek-esek. Seperti halnya yang ada di Jepang, jasa ini melayani klien sebagai teman ngobrol, curhat, menemani nonton bioskop hingga kondangan.

“Prinsipnya kami membatasi dan menghindari ke hal-hal yang menjurus ke arah yang lebih personal. Kami pun dilarang baper,” terangnya.

Rey mengatakan rental pria yang dikelolanya kebanyakan melayani klien di area Jogja, Solo hingga Jakarta, meski tak menutup kemungkinan ke daerah lain yang masih bisa dijangkau. Untuk mendapatkan klien, memanfaatkan platform sosial media hingga promosi melalui pamflet. Ia menyediakan jasa rental secara online maupun offline.

“Waktu awal aku jalan sendiri, tapi seiring waktu aku merekrut partner ada yang tugasnya jadi admin untuk handel promosi dan juga melayani tanya jawab klien dan juga ada yang juga jadi seperti aku melayani rental,” bebernya.

Rey mengungkapkan sejak membuka jasa rental pria tersebut, rerata melayani 7-10 klien dalam sepekan. Jumlah tersebut bisa berlipat saat akhir pekan.

Tarif

Seperti disebutkan sebelumnya, jasa rental pria ini bisa dilakukan secara online hingga offline. Rey merinci untuk layanan rental pria secara online, klien dikenai tarif flat yakni Rp20 ribu dengan durasi satu hingga dua jam.

Sementara untuk tarif offline, Rey mematok harga mulai dari Rp50 ribu hingga Rp1 juta. Besaran tarif ini mempertimbangkan sejumlah faktor di antaranya jenis kegiatannya serta lokasi pertemuannya.

“Contoh saja di Jogja, klien juga sama di Jogja, hitungannya mungkin biaya bensin sama makannya, nontonnya, sama feenya mungkin saja bisa sampai Rp100 ribu hingga Rp150 ribu. Semua dibebankan ke pihak klien,” ujarnya.

Disinggung perihal klien yang menggunakan jasa rental melebihi waktu awal yang telah ditentukan, Rey menyebut tetap akan dilayani dan tidak ada tambahan tarif.

“Lebih fleksibel, yang penting gak lewat hari aja, kalo nambah 1 atau 3 jam gak apa apa ga usah nambah,” tambahnya.

Pembayarannya bisa dilakukan di awal atau di akhir setelah rental selesai. Bisa pakai aplikasi dana, shopeepay atau gopay.***

Sumber: suara.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here