Bogordaily.net – One Piece adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan Eiichiro Oda. Berikut beberapa fakta menarik tentang One Piece.
Manga One Piece telah dimuat di majalah weekly Shonen Jump milik Shueisha sejak tahun 22 Juli 1997, dan telah dibundel menjadi 102 volume tankobon hingga April 2022 lalu.
Di mana ceritanya mengisahkan petualangan monkey, sudah mencapai 1026 episode. Dikutip dari popmama.com, artikel ini akan mengulas terkait fakta menariknya.
One Piece memiliki segudang karakter dan memiliki banyak misteri yang belum terpecahkan. Penasaran apa saja yang menjadi fakta-fakta menarik dari manga series ini?
Berikut 6 fakta menarik dibali serial manga Jepang One Piece:
1. Menjadi Anime Paling Hits
Menjadi anime terlaris yang mampu menjual manga series tersebut hingga jutaan episode yang diterbitkan, yakni 490 juta copy. Angka tersebut tentu menjadi angka yang fantastis dan terlaris sepanjang komik tersebut dirilis sejak tahun 1997 silam.
2. Lutfy Sumbangkan Uang untuk Kumamoto
Lutfy One Piece menjadi karakter fiksi dalam komik yang mampu menyumbangkan uang saat musibah di daerah Kumamoto di Jepang pada tahun 2016 silam. Oda sumbangkan uang 800 juta ke Kumamoto, sedangkan 500 juta yen diberikan atas nama Lutfy, dan 300 juta lainnya menggunakan namanya sendiri.
Atas donasi yang diberikan Oda tersebut, pemerintah perfektur Kumamoto mendirikan patung dari kelompok bajak laut topi jerami di dekat perfektur dan membutuhkan biaya 10 juta yen di setiap patung yang berdiri.
3. Awalnya one piece akan tamat dalam 5 tahun
Kini One Piece dikenal sebagai salah satu anime atau manga yang memiliki hingga 1.000 episode dan chapter. Tidak jarang banyak enggan membaca One Piece karena dianggap terlalu lama.
Sebenanrnya Oda sendiri awalnya berencana untuk menamatkan cerita One Piece hanya dalam waktu 5 tahun, yaitu tamat di tahun 2002.
Namun dalam prosesnya, Oda terus membuat karakter baru, cerita, dan plot yang membawa karyanya jauh dari kata tamat.
Salah satunya ialah kehadiran shicibukai yang menghadirkan beberapa karakter terbesar di One Piece, seperti Dressrosa, Thriller Bark, dan juga Alabasta.
4. Memiliki forshadowing bertaus-ratus chapter
One Piece memiliki cerita yang sangat luas dan seru untuk diikuti. Salah satu hal menarik dari cerita One Piece ialah banyaknya foreshadowing yang terbayarkan setelah beratus-ratus chapter/episode.
Bagi kamu yang tidak paham, foreshadowing sendiri berarti bayangan akan kejadian di masa mendatang atau gejala yang akan berhubungan dengan masa depan.
Sepanjang cerita One Piece kita akan menemui banyak hal tersebut, mulai dari bajak laut yang meninggalkan Laboon, kemunculan Dragon di Longue Town, keluarga Sanji, para Yonkou, dan masih banyak lagi.
5. Kuburan Ace di dunia nyata
One Piece dipenuhi dengan momen menyedihkan sepanjang serialisasinya. Dua momen yang paling membekas di hati para penggemar ialah kematian Whitebeard dan Ace di arc Marineford. Kematian keduanya setelah melihat mereka beraksi membuat para fans One Piece bersedih.
Hingga pada tahun 2013 lalu, Universal Studios Japan membawa momen ikonik tersebut ke dunia nyata. Pada perayaan One Piece Premier Show, mereka membuat replika lokasi kuburan Ace dan Whitebeard yang dapat fans kunjungi.
6. Berawal dari dua manga pendek
Siapa yang menyangka bahwa manga sesukses One Piece awalnya hanyalah cerita singkat di Weekly Shōnen Jump.
Di awal kariernya, Eiichiro Oda bekerja sebagai asisten pada beberapa manga, termasuk pada manga Rurouni Kenshin karya Nobuhiro Watsuki.
Hingga Oda akhirnya berhasil membuat “Romance Dawn” series singkat yang ceritanya Oda buat selama masa sekolah. Komik “Romance Dawn” sendiri memiliki dua versi yang berbeda namun keduanya tetap memiliki tokoh utama yaitu Luffy.(*)