Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorSiswa SMA Bosowa Bina Insani Gelar Pemilihan Ketua Osis dan MPK Periode...

Siswa SMA Bosowa Bina Insani Gelar Pemilihan Ketua Osis dan MPK Periode 2022/2023 

Bogordaily.net – Siswa dan siswi SMA Bosowa Bina Insani menggelar pemilihan Ketua Osis dan MPK masa periode 2022/2023 pada hari Jumat tanggal 23 September 2022.

Acara dimulai dengan saritilawah, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya dan juga mars Bosowa (para peserta diperintahkan untuk berdiri), sambutan dan peresmian acara dan tak lupa pembacaan doa.

Kemudian, menampilan video kampanye calon ketua juga para timsesnya mempromosikan dirinya dengan cara meyakinkan para penonton untuk memilih mereka sebagai ketua organisasi.

Para kandidat ketua dipersilahkan maju ke depan panggung untuk menyampaikan visi, misi, dan juga proker yang hendak akan mereka laksanakan nantinya selama maksimal 2 menit. Adapun urutan penampilan dari Alvin Priandy, Zalfa Nur, Alya Anjani, Azarine Neysa, Truly Shabrina, Sean Rayshi.

Siswa dan siswi SMA Bosowa Bina Insani menggelar pemilihan Ketua Osis dan MPK SMA Bosowa Bina Insani masa periode 2022/2023 pada hari Jum’at tanggal 23 September 2022.(Istimewa/Bogordaily.net)

Dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dari guru dan siswa. Pada sesi tanya jawab ini, para kemampuan cepat berpikir milik para kandidat di uji. Beberapa pertanyaan akan diberikan dari para guru dan juga siswa untuk memberi tes mengenai cara berpikir mereka dalam waktu yang singkat. Berikut adalah beberapa pertanyaan yang ditanyakan:

Setelah itu, para calon Osis dan MPK melakukan debat. Di mana para calon akan melontarkan pertanyaan kepada kandidat yang lainnya. Pada perdebatan ini, para murid dan guru yang menyaksikan juga bisa melihat bagaimana tanggapan para calon untuk mempertahankan posisi mereka.

Setelah menyaksikan penampilan dari para calon, peserta pemilu akhirnya diperbolehkan untuk memberikan suaranya terhadap pemimpin yang ingin mereka pilih dengan syarat:

1) LUBERJURDIL. Langsung, Umum, Bebas, Rahasia, Jujur, dan Adil
2) Pelaksanaan pemilihan dibatasi dengan waktu maksimal 10 menit
3) Selama pelaksanaan, para peserta tidak diperbolehkan untuk mengeluarkan suara apapun
4) Pengambilan suara dilaksanakan dengan media melalui Google Form
5) Pemilihan hanya diperbolehkan satu kali
6) Dilarang untuk golput (Golongan Putih)
7) Seksi keamanan akan mengawasi para peserta, sehingga tidak ada toleransi bagi peserta yang melakukan pelanggaran.

Hasil pemilihan dibacakan, berikut adalah hasilnya:

1) Alya Anjani memperoleh suara terbanyak ke-3, terpilih sebagai ketua dua OSIS
2) Zalfa Nur memperoleh suara terbanyak ke-2, terpilih sebagai ketua satu OSIS
3) Alvin Priandy memperoleh suara terbanyak pertama, terpilih sebagai ketua umum OSIS
4) Truly Shabrina meperoleh suara terbanyak ke-3, terpilih sebagai ketua dua MPK
5) Azarine Neysa memperoleh suara terbanyak ke-2, terpilih sebagai ketua satu MPK
6) Sean Rayshi memperoleh suara terbanyak pertama, terpilih sebagai ketua umum MPK

Setelah mendapatkan hasil, para Ketua Osis dan MPK baru memberikan pidato kemenangan. Alvin dan Sean mengungkapkan perasaan senang mereka dan juga berterimakasih kepada rekan rekan dan juga para peserta yang sudah percaya kepadanya.

Tak lupa,  mantan ketua Osis dan MPK periode sebelumnya Rona Setiana, menyampaikan pesan terhadap para ketua OSIS dan MPK yang nanti akan memimpin.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here