Bogordaily.net – Babinsa Peltu Sali Poerbojo pantau menyaluran bantuan paket sembako dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bogor, yang diberikan langsung kepada korban terdampak banjir di wilayah RT 1, 4, 7 dan RW 10, Kelurahan Tanah Baru, Kota Bogor, pada Minggu 16 Oktober 2022, pukul 10.00 WIB.
“Bantuan ini tentunya diberikan kepada para korban yang terdampak banjir. Bantuan yang diberikan berupa sembako, mulai dari gula, minyak, beras, mi instan, dan yang lainnya,” kata Peltu Sali Poerbojo.
Paket bantuan berupa sembako yang diberikan kepada para korban terdampak, sebanyak 57 paket. Selain itu, para korban terdampak juga, diberikan pelayanan kesehatan oleh petugas Puskesmas Tanah Baru.
“Selain diberikan bantuan berupa sembako, para korban terdampak mulai dari ibu hamil, lansia, sampai balita, kesehatannya dicek oleh petugas. Untuk memastikan mereka semua dalam keadaan baik, dan tidak terjangkit penyakit akibat banjir yang melanda,” tutup Peltu Sali Poerbojo.
Kegiatan penyerahan bantuan itu juga turut dihadiri oleh Kadinsos Kota Bogor Fahmi, Lurah, Babinsa, Ketua RT 1, 4, 7, dan RW 10, serta yang lainnya.
Selama kegiatan berlangsung, berjalan dengan aman dan tertib, sehingga proses penyerahan bantuan bisa diterima dengan baik oleh korban terdampak. (Muhammad Irfan Ramadan)
Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV