Monday, 25 November 2024
HomeHiburanKapan Sinetron Preman Pensiun 7 Tayang? Ini Kata Sutradaranya

Kapan Sinetron Preman Pensiun 7 Tayang? Ini Kata Sutradaranya

Bogordaily.net – Kapan sinetron Preman Pensiun 7 tayang? Pertanyaan itu langsung disampaikan oleh para pecinta sinetron ini.

Sinetron Preman Pensiun 6 memang sudah tamat. Kini pemirsanya sedang penasaran dan bertanya-tanya, kapan lanjutannya kembali ditayangkan.

Para pecinta sinetron ini banyak yang menghendaki kelanjutan Preman Pensiun season 7 dilanjutkan dan ditayangkan pada bulan Ramadhan 2023.

Sebab, dalam beberapa bulan ramadhan, Preman Pensiun selalu tayang. Preman Pensiun 5 misalnya, ditayangkan pada Ramadhan jam 4.00 subuh untuk menemani umat islam sahur.

Sehingga cukup beralasan jika desakan agar Preman Pensiun 7 kembali dilanjutkan dan ditayangkan pada Ramadhan 2023.

Desakan itu banyak disampaikan netizen penggemar berat Preman Pensiun di akun Instagram Aris Nugraha sang penulis skenario sekaligus sutradara. Akhirnya, Aris Nugraha menjawab rasa penasaran dan keinginan netizen dengan memposting foto kang Gobang dengan caption ” Mau Langsung Nyambung ke PP 7 ah,”

Kang Gobang merupakan salah satu preman yang sudah pensiun satu angkatan di atas Kang Cecep dan Ujang. Kang Gobang diceritakan tengah dipenjara karena membunuh Dikdik.

Cerita pembunuhan ini ada di Preman Pensiun edisi layar lebar yang tayang di bioskop. Di Preman Pensiun 7, kemungkinan Kang Gobang bebas sudah diprediksi para penggemar dan netizen.

Jika hal ini terjadi, maka para preman senior berkumpul akan semakin menarik karena Kang Gobang salah satu preman yang mempunyai keberanian dan wibawa tinggi. Kang Gobang merupakan pimpinan terminal dan Cecep bahkan menjadi anak buahnya.

Sungguh bakal menjadi cerita menarik jika Preman Pensiun 7 kembali tayang dengan kehadiran Kang Gobang. Preman Pensiun 6 sendiri sudah berakhir pada Sabtu 15 Oktober 2022. Akhir Preman Pensiun bisa dibilang happy ending. Pasalnya, para preman yang sudah pensiun berhasil menghajar semua anak buah Remon dan bang Edi yang selama ini menebar teror dan ancaman kepada para petugas di lahan parkir, terminal dan pasar.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here