Tuesday, 26 November 2024
HomeBeritaProfil Tony Blair, Mantan PM Inggris yang Jadi Anggota Dewan Penasihat IKN

Profil Tony Blair, Mantan PM Inggris yang Jadi Anggota Dewan Penasihat IKN

Bogordaily.net–  Mantan Perdana Menteri (PM) Inggris Tony Blair diminta Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menjadi anggota Dewan Penasihat Ibu Kota Nusantara (IKN). Tony Blair juga diminta membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional dalam agenda rencana pemindahan ibu kota RI. Berikut profil Tony Blair.

Tony Blair dikenal sebagai salah seorang politisi terkenal asal Inggris. Pada tahun 2020 lalu, politisi Inggris Tony Blair sebagaimana dilansir Suara.com, menjadi anggota Dewan Penasihat IKN bersama pendiri dan CEO SoftBank Masayoshi Son dan Presiden Uni Emirat Arab Sheikh Mohammad bin Zayed al Nahyan yang saat itu masih menjadi putra mahkota UEA.

Tony Blair memiliki nama lengkap Anthony Charles Lynton Blair yang lahir pada 6 Mei 1953 di Edinburg, Skotlandia. Ia terjun ke dunia politik dengan bergabung bersama partai buruh di Inggris.

Dikutip dari britannica.com, Tony Blair tercatat sebagai perdana menteri terlama kedua, setelah Margaret Thatcher, karena berhasil menjabat selama 10 tahun. Tony Blair memiliki seorang istri yang bernama Cherie Booth.

Tony Blair menyelesaikan kuliahnya di Fetes College, Edinburgh. Selain itu, dirinya juga menempuh pendidikan di St. John’s College di University of Oxford. Tony Blair telah menyelesaikan kuliahnya di Oxford pada tahun 1975 silam.

Awal mula dirinya tergabung dalam dunia politik, adalah pada tahun 1983, ketika dirinya terpilih ke House of Commons ke kursi parlemen Buruh. Kemudian pada tahun 1992, Tony Blair ditunjuk sebagai sekretaris oleh John Smith, yang pada saat itu menjabat sebagai pemimpin partai buruh.

Ketika Smith meninggal mendadak pada Mei 1994, Tony Blair mengambil kesempatan untuk maju menjadi pemimpin partai, dengan mendapatkan 57 persen dukungan.

Ia dikenal sebagai Perdana Menteri (PM) Inggris (UK) tahun 1997-2007. Saat itu, dirinya tercatat sebagai Perdana Menteri termuda di sejarah Britania Raya sejak 1812 dengan menjabat mulai usia 44 tahun.

Dikutip dari laman presidenri.go.id, Tony Blair bertemu dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta pada hari Rabu, 19 Oktober 2022.

Tony Blair kini memegang jabatan sebagai Dewan Penasihat Ibu Kota Nusantara (IKN). Presiden Joko Widodo lantas meminta Tony Blair sebagai anggota Dewan Penasihat Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional dalam agenda rencana pemindahan ibu kota RI.

Tony Blair menyebutkan bahwa pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here