Bogordaily.net– Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Kedung Badak, Peltu Subandriyo menghadiri kegiatan peresmian Gedung Kelas Rawat Inap Standar (Kris) Arafah di Rumah Sakit Islam Bogor, pada Selasa, 1 November 2022.
Sekitar 50 orang hadir dalam acara tersebut. Pembukaan acara dimulai pukul 10.30 WIB yang langsung dibuka oleh pihak Rumah Sakit (RS) Islam Bogor.
Acara dilanjut dengan sambutan-sambutan dan penandatanganan prasasti oleh wali kota Bogor, ketua panitia pembangunan dan jajaran Rumah Sakit Islam Bogor.
Peresmian gedung rawat inap standar (Kris) Arafah ini dilaksanakan di lantai 2 Jalan Perdana Raya No.22, RT 01/RW 10, Kedungbadak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Babinsa Kelurahan Kedung Badak, Peltu Subandriyo mengatakan, kegiatan peresmian gedung Kelas Rawat Inap Standar (Kris) Arafah tersebut merupakan wujud realisasi atau cita-cita mulia dari Ketua Yayasan yang mengharapkan semua pihak untuk saling bersinergi.
“Alhamdulillah saya hadir mewakili Danramil untuk berada di acara peresmian ini. Kegiatan juga lancar. Semoga apa yang dicita-citakan oleh RS. Islam Bogor melalui peresmian gedung ini dapat terwujud dengan maksimal,” jelas Babinsa Kelurahan Kedung Badak, Peltu Subandriyo kepada Bogordaily.net.
Menurutnya, kegiatan tersebut sangat baik untuk melengkapi dan memperbaharui sarana dan prasarana rumah sakit.(Mutia Dheza Cantika)
Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor