Bogordaily.net – Isu liar berkembang di Liga Inggris yang menghembuskan manajer Jurgen Klopp akan tinggalkan Liverpool. Ditambah posisi Liverpool tengah tidak baik.
Liverpool kini terdampar di posisi ke-9 klasemen Premier League 2022/2023. The Reds baru mendapatkan 16 poin dari 12 laga yang dimainkan. Posisinya jauh dari Arsenal di puncak klasemen yang mendapatkan 31 poin. Ini dianggap miris.
Namun agen Jurgen Klopp, Marc Kosicke mengklaim Klopp tidak akan meninggalkan Liverpool dalam waktu dekat. Meski memang The Red dalam kondisi buruk meski sudah jumpalitan.
Liverpool telah menang empat kali, seri empat kali, dan kalah empat kali dari pertandingan Liga Premier.
Jurgen Klopp memang sudah jungkil balik meramu pemain, bahkan sempat dikabarkan ada konflik antara Jurgen Klopp dengan Jordan Henderson saat Liverpool kalah dengan skor 1-0 dari Nottingham pada laga pekan ke-13 Premier League 2022/2023.
Jurgen Klopp Tinggalkan Liverpool
Ditambah muncul isu Jurgen Klopp sudah lelah dengan banyaknya pemain yang cedera. Sehingga skuadnya sulit diutak-atik.
“Saya dapat meyakinkan bahwa Jurgen Klopp tidak berpikir untuk mengundurkan diri dari Liverpool,” kata Kosicke kepada Sky Sport Germany, dikutip dari Mirror.
Dengan banyaknya masalah di internal, dia yakin Jurgen Klopp tak akan menyerah.
“Fakta bahwa mungkin ada masalah musim ini, karena musim yang intens di masa lalu, juga diperhitungkan oleh pemilik klub sebelum dimulainya musim ini.”
“Dia mencintai klub, tim, dan para penggemar, dan bertekad untuk mendorong transformasi di Liverpool, dan membawanya ke kesimpulan yang sukses.”
Liverpool asuhan Jurgen Klopp telah mencapai babak 16 besar Liga Champions, dan menjelang pertandingan penyisihan grup hari Selasa dengan Napoli di Anfield, ia mengeluarkan seruan dalam catatan programnya.
“Kami telah melakukan ini dengan sangat baik di musim ini. Masalahnya adalah kita belum cukup melakukannya,” paparnya lagi.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV